"KPM PKH bisa dilihat ya hasil bukti struk pengecekan pada hari ini ini sudah dicek saldonya masih kosong masih nol belum ada tanda-tanda pencairan." Dikutip dari YouTube Bungkas Wae.
Adanya bantuan PKH tentunya anda bisa menggunakan dana untuk meningkatkan kesejahteraan, pendidikan hingga kesehatan selama satu tahun.
Penerima juga bisa mengecek status penyaluran dana bansos PKH yang dilakukan pemerintah melalui link Kemensos RI.
Cara Cek Status Penerima Subsidi Bansos PKH 2025
- Kunjungi laman https://cekbansos.kemensos.go.id/.
- Isi provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa.
- Isikan juga nama lengkap sesuai KTP (Kartu Tanda Penduduk).
- Isi captcha yang ada di bagian bawah.
- Tekan 'Cari Data'.
Jika termasuk penerima, akan terlihat tabel berisi status penerima, keterangan, dan periode pemberian bantuan.
Jika tidak termasuk, maka akan tertulis 'Tidak Terdapat Peserta/PM'.
Jika sudah melakukan pengecekan status, nantinya informasi penyaluran dana bansos PKH setiap tahapnya bisa diketahui oleh KPM.
Sekian informasi penyaluran saldo dana bansos Rp750.000 dari subsidi PKH 2025 melalui Bank Himbara.