Sebagai seorang aktris yang memiliki pengalaman luas, Raline dianggap memiliki kemampuan komunikasi yang baik.
Tentunya ini akan menjadi modal yang penting dalam menjalankan tanggung jawab Stafsus menteri Raline Shah di pemerintahan, terutama di bidang edukasi digital.
Baca Juga: Cantiknya Raline Shah Pakai Kebaya Biru di Cannes Film Festival 2023
Raline Shah Berharap Dukungan
Dalam postingannya saat dilantik menjadi stafsus Menteri, Raline Shah mengungkapkan latar belakang mengapa dirinya akhirnya terpilih bekerja di pemerintahan.
Dia memutuskan bergabung menjadi stafsus setelah banyak bertukar ide dan gagasan dengan Menteri Meutya dalam beberapa kali pertemuan.
Dirinya juga percaya pada kemampuan diri serta kapasitasnya untuk membangun relasi dan kemitraan mancanegara yang lumayan baik.
“Dan telah berbuah hasil yang nyata untuk perusahaan swasta di mana saya bekerja selama 3 tahun ini. Kenapa tidak untuk negara?” katanya.
“Mohon dukungan dan doa untuk peran dan jabatan ini. Semoga niat baik ini akan berbuah hasil positif untuk kementerian,” ujar Raline dalam akun Instagram pribadinya.