Peserta Lolos CPNS 2024 Segera Isi DRH, Begini Caranya

Selasa 14 Jan 2025, 12:57 WIB
Peserta lolos seleksi CPNS 2024 silahkan isi DRH untuk dapatkan NIP. (Sumber: menpan.go.id)

Peserta lolos seleksi CPNS 2024 silahkan isi DRH untuk dapatkan NIP. (Sumber: menpan.go.id)

POSKOTA.CO.ID - Proses seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 telah rampung dan hasilnya telah diumumkan sejak 5-12 Januari 2025.

Bagi para peserta yang berhasil lolos seleksi, berikutnya bisa segera mengisi Daftar Riwayat Hidup (DRH) secara lengkap.

Pengisian DRH ini diperlukan bagi para peserta yang nantinya akan mengisi formasi di pemerintahan untuk mendapat Nomor Induk Pegawai (NIP).

Maka dari itu silahkan isi DRH sesuai dengan jadwal supaya data pegawai segera diproses sebelum pelantikan nanti.

Baca Juga: Apakah D3 Bisa Daftar CPNS 2025 Badan Gizi Nasional? Cek Syaratnya di Sini

Berdasarkan edaran resmi, pengisian DRH peserta lolos CPNS 2024 ini dilakukan secara online di web SSCASN dan dijadwalkan pada 23 Januari-21 Februari 2025.

Silahkan mengisi data sesuai jadwal untuk mengikuti alur penerimaan terakhir rekrutmen CPNS ini sesegera mungkin.

Cara Isi DRH CPNS 2024

Telah dikonfirmasi Badan Kepegawaian Negara (BKN), proses pengisian DRH bisa diakses langsung oleh peserta dengan login di web SSCASN.

Baca Juga: Sebanyak 18.993 Peserta Seleksi CPNS Kemenag Dinyatakan Tidak Lolos

Lebih jelasnya untuk cara pengisian DRH ini bisa cek langkah-langkahnya berikut ini:

  1. Kunjungi web SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id.
  2. Kemudian login ke akun menggunakan NIK dan password.
  3. Setelah berhail masuk, akun muncul tombol pengisian Daftar Riwayat Hidup (DRH) di dashboard.
  4. Masuk ke laman pengisian DRH dan masukkan biodata secara lengkap.
  5. Lengkapi kode captcha di laman web untuk proses verifikasi.
  6. Klik "Selanjutnya" lalu isikan data lainnya seperti hobi dan riwayat pendidikan, klik Simpan Isikan riwayat kursus yang pernah diikuti, riwayat pekerjaan, riwayat prestasi, riwayat keluarga, riwayat organisasi.
  7. Setelah semua data terisi, klik "Simpan."
  8. Lalu unggah dokumen-dokumen yang diperlukan untuk melengkapi data.
  9. Setelah semua data diisi secara lengkap, peserta wajib untuk mencetaknya untuk nantinya diunggah ulang setelah mengisi data-data lainnya yang perlu ditulis tangan.

Nah begitulah cara isi DRH CPNS 2024, bagi peserta yang lolos bisa segera siapkan dokumen seperti foto KTP, KK, dan dokumen penting lainnya yang dibutuhkan untuk diunggah.

Lebih lanjut, setiap instansi pemerintahan yang menjadi tujuan para peserta lolos seleksi mungkin membutuhkan dokumen yang berbeda untuk diunggah.

Baca Juga: Tidak Lulus Seleksi CPNS, Lakukan Hal Ini agar Masih Punya Peluang Lolos

Calon Aparatur Sipil Negara (ASN) tentu bisa sesuaikan data dan dokumen tersebut sesuai dengan posisi yang dilamar dan instansi yang dituju.

Nantinya setelah data berhasil terverifikasi para peserta lolos seleksi ini segera mendapatkan Nomor Identitas Pegawai (NIP) dan melakukan pelantikan sesuai jadwal selambat-lambatnya pada 21 April 2025 mendatang.

Berita Terkait

News Update