Aplikasi Pengelola Keuangan Ini Bantu Kamu supaya Tidak Boros dan Lacak Habisnya Gajih, Cek di Sini!

Selasa 14 Jan 2025, 07:43 WIB
aplikasi pengelola keuangan Finku bantu kelola pengeluaran dan pemasukan. (Sumber: Dok. Finku)

aplikasi pengelola keuangan Finku bantu kelola pengeluaran dan pemasukan. (Sumber: Dok. Finku)

Finku tidak hanya mencatat dan melaporkan, tetapi juga memberikan rekomendasi berdasarkan pola pengeluaran kamu.

Aplikasi ini memberikan saran untuk mengurangi pengeluaran yang tidak perlu, serta cara untuk menabung atau berinvestasi lebih baik.

Pengingat Tagihan

Aplikasi ini juga dilengkapi dengan fitur pengingat tagihan yang memungkinkan kamu untuk tidak lupa membayar tagihan rutin seperti listrik, air, atau cicilan lainnya.

Dengan pengingat ini, kamu dapat menghindari denda atau keterlambatan pembayaran.

Baca Juga: Selamat! Kamu Bisa Dapatkan Rp175.000 Saldo DANA Gratis Hari Ini dari Aplikasi Penghasil Uang, Klaim Sekarang ke Dompet Elektronik

Keamanan Aplikasi Finku

Dilansir dari website resmi aplikasi, mereka mengklaim jika data pengguna akan aman dalam brangkas berlapis baja.

Isi data akan dienkripsi menjadi kode rahasia dengan teknologi canggih, yakni menggunakan kode enkripsi AES-256 yang berstandar militer & bank internasional.

Aplikasi ini juga sudah terdaftar di OJK yang tercatat mendaftar pada 29 Septemper 2022.

Cara Pakai Finku

  • Unduh aplikasi Finku melalui Google Play Store atau Apple App Store.
  • Setelah aplikasi terinstal, daftar akun menggunakan email atau nomor ponsel.
  • Mulailah memasukkan informasi terkait pendapatan, pengeluaran, dan tagihan yang perlu dibayar.
  • Tentukan anggaran bulanan untuk setiap kategori pengeluaran dan mulai pantau keuangan kamu.
  • Finku akan memberi notifikasi dan laporan berkala agar kamu tetap dalam jalur keuangan yang sesuai anggaran dan sehat.

Jika kamu ingin mengelola keuangan dengan lebih baik, aplikasi Finku bisa jadi pilihan yang tepat.

Dengan fitur-fitur yang mudah digunakan, kamu dapat melacak pengeluaran, mengatur anggaran, serta mendapatkan saran untuk menghemat uang.

Berita Terkait

News Update