7 Kategori Ini Berhak Terima Saldo Dana Bansos PKH Tahap 1, Cek Rinciannya!

Selasa 14 Jan 2025, 10:44 WIB
Saldo Dana Bansos PKH tahap 1 segera cair! Cek kategori penerima dan rincian nominal bantuan di sini. (Sumber: Poskota/Shandra)

Saldo Dana Bansos PKH tahap 1 segera cair! Cek kategori penerima dan rincian nominal bantuan di sini. (Sumber: Poskota/Shandra)

POSKOTA.CO.ID - Program Keluarga Harapan (PKH) kembali memberikan angin segar bagi masyarakat kurang mampu di awal tahun 2025. Pencairan saldo dana bantuan sosial (bansos) tahap pertama siap dilakukan, dengan tujuh kategori utama yang berhak menerima bantuan ini.

Mulai dari ibu hamil hingga lansia, setiap kategori dirancang untuk mendukung kebutuhan pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan keluarga penerima manfaat.

Saldo dana PKH tahap 1 ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah dalam mengurangi angka kemiskinan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

Tidak hanya memberikan bantuan finansial, program ini juga mendorong akses yang lebih baik ke layanan pendidikan dan kesehatan.

Jika Anda termasuk salah satu keluarga penerima manfaat (KPM), pastikan untuk mengetahui kategori yang memenuhi syarat, rincian nominal bantuan, serta cara mengecek status penerimaan Anda.

Baca Juga: Kapan Penyaluran Dana Bansos PKH BPNT 2025? Ini Langkah Penyaluran Bansos yang Disiapkan Pemerintah

Jangan sampai ketinggalan kesempatan untuk mendapatkan manfaat dari program PKH ini!

7 Kategori Bansos PKH

PKH adalah program bantuan sosial dari pemerintah yang dirancang untuk membantu keluarga miskin memenuhi kebutuhan dasar mereka.

Bantuan ini diberikan secara langsung kepada keluarga yang memiliki anggota termasuk dalam kategori prioritas berikut:

  • Ibu hamil atau menyusui
  • Balita (usia 0-6 tahun)
  • Anak sekolah SD
  • Anak sekolah SMP
  • Anak sekolah SMA
  • Lansia di atas 70 tahun
  • Penyandang disabilitas berat

Nominal Bansos PKH Tahap 1 Tahun 2025

Baca Juga: NIK di KTP dan KK Anda sebagai KPM Terpilih Menerima Rp600.000 Saldo Dana Gratis yang Akan Dicairkan Pemerintah Via Bantuan Sosial PKH 2025

Berikut rincian dana bansos yang akan diterima setiap kategori penerima PKH per tahap 2025.

  • Ibu hamil atau menyusui: Rp750.000 per tahap
  • Balita (0-6 tahun): Rp750.000 per tahap
  • Anak SD: Rp225.000 per tahap
  • Anak SMP: Rp375.000 per tahap
  • Anak SMA: Rp500.000 per tahap
  • Lansia: Rp600.000 per tahap
  • Penyandang disabilitas berat: Rp600.000 per tahap

Berita Terkait

News Update