POSKOTA.CO.ID – Vivo resmi meluncurkan ponsel terbarunya dari keluarga T3 Series, yakni Vivo T3 Ultra. HP Vivo T3 Ultra melengkapi Vivo T3, Vivo T3x, Vivo T3 Lite, dan Vivo T3 Pro.
Layar Vivo T3 Ultra mengusung panel AMOLED dengan layar melengkung (curved) berukuran 6,78 inci dan resolusi Full HD+ (2.800 x 1.260 piksel), refresh rate 120 Hz, tingkat kecerahan maksimum 4.500 nit, kerapatan piksel 453 ppi, dan rasio aspek 20:9.
Vivo T3 Ultra memiliki dimensi 164,2 x 74,9 x 7,6 mm dengan berat 192 gram. Smartphone ini menjadi perangkat tertipis series T3, setelah T3 Pro.
Baca Juga: Layar Ponsel Sering Mati Saat Panggilan WhatsApp? Ini Solusinya
Aspek performa, Vivo T3 Ultra ditenagai chipset MediaTek Dimensity 9200 Plus dengan fabrikasi 4 nm. Chip ini memiliki delapan inti (octa-core) mencakup satu inti Cortex-X3 clockspeed 3,35 GHz, tiga inti Cortex-A715 clockspeed 3 GHz, dan empat inti Cortex-A510 dengan clockspeed 2 GHz.
Untuk Unit Pengolahan Grafis (GPU) digunakan Immortalis-G715 MC11. Chip ini dipadukan dengan RAM 8 GB/12 GB dan penyimpanan internal 128 GB/256 GB.
Daya baterai Vivo T3 Ultra berkapasitas 5500 mAh dengan teknologi fast charging 80 watt, diklaim pengisian dapat terisi penuh hanya dalam 56 menit saja.
Vivo mengklaim perangkatnya menjadi gawai berlayar lengkung dengan performa tercepat di kelasnya. Selain itu, perangkat ini juga disebut menjadi ponsel layar lengkung paling tipis di segmen baterai 5.500 mAh.
Baca Juga: Vivo T3 5G “Rebrand” iQoo Z9 dengan Desain Lebih Elegan
Untuk fotografi, Vivo T3 Ultra dibekali dua kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.88, Sony IMX921, OIS) dan kamera ultrawide 8 MP (f/2.2, bidang pandang 120 derajat).
Kamera belakang ini diposisikan vertikal dalam modul menyerupai pil. Di bawah lensa kamera terdapat cincin LED flash bernama Aura Light.