BOGOR, POSKOTA.CO.ID - Polres Bogor mengamankan 103 orang yang terdiri dari suporter PSIS Semarang dan Persita Tangerang. Kedua kelompok suporter tersebut terlibat bentrokan di Rest Area KM 21 Tol Jagorawi, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor pada Minggu malam, 12 Januari 2025.
Keributan antara kelompok suporter itu menyebabkan 4 orang luka karena lemparan batu dan lecet-lecet. Dari lokasi TKP pun polisi mengamankan sejumlah barang bukti.
"Dari mereka kami temukan seperti double stick dan barang bukti lainnya," terang Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro kepada wartawan pada Senin, 13 Januari 2025.
Baca Juga: 47 Suporter Diamankan Polres Surakarta Buntut Penyerangan Pemain dan Official Persib
Selain barang-barang yang dijadikan alat tawuran. Polisi juga mengamankan barang bukti minuman keras (miras) yang dikonsumsi suporter tersebut. "Minuman keras, tadi mereka juga sempat mengonsumsi minuman keras," bebernya.
Rencananya, pagi ini polisi akan mempertemukan antara pihak suporter PSIS Semarang dengan Persita Tangerang. Tetapi, langkah ini tidak menghilangkan tindak pidana yang telah terjadi.
"Langkah kami mempertemukan antara suporter Persita dengan suporter dengan PSIS Semarang. Namun, bukan untuk menghilangkan proses pidana ini yang telah terjadi, ini langkah kami agar tidak meluas ke pertandingan selanjutnya," tegas Rio.