POSKOTA.CO.ID - Pada tahun 2025 pemerintah kembali memberikan kabar gembiranya untuk para pelajar di seluruh Indonesia yang NIK NISN terdaftar bansos PIP.
Program Indonesia Pintar (PIP) ini mendukung akses pendidikan siswa dari keluarga kurang mampu di seluruh Indonesia agar dapat meringankan beban orang tua.
Penerima bantuan sosial PIP yang NIK NISN tervalidasi dalam sistem penyaluran bansos PIP 2025 akan menerima dana bansos mulai Rp450 ribu untuk jenjang SD, Rp750 ribu untuk jenjang SMP, dan Rp1,8 juta untuk jenjang SMA.
Sementara itu, pada tanggal 3 Januari 2025 ini, pihak Puslapdik Kemandikdasmen RI mengumumkan bahwa aktivasi rekening untuk penerima bansos PIP termin 3 tahun 2024 akan diperpanjang hingga 31 Januari 2025.
Kabar tersebut bisa memberikan harapan bagi para siswa penerima bansos PIP yang pada Desember 2024 belum sempat melakukan aktivasi rekening Simpanan Pelajar (SimPel).
Aktivasi rekening adalah langkah penting agar dana bantuan PIP dapat dicairkan. Proses ini melibatkan konfirmasi identitas sehingga status rekening menjadi aktif.
Lantas, kapan jadwal penyaluran bansos PIP di tahun 2025? Untuk pencairan dana bansos PIP sendiri pemerintah membaginya menjadi 3 termin, berikut ini informasinya.
Jadwal Penyaluran Dana Bansos PIP 2025
Mengutip dari informasi Kemendikbud, jika penyaluran dana PIP 2025 rencananya dilakukan 3 termin sesuai jadwal berikut:
Baca Juga: Update Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT Tahap 1 2025 via KKS Bank Himbara, Cek Infonya di Sini
- Termin 1: Februari-April 2025
- Termin 2: Mei-September 2025
- Termin 3: Oktober-Desember 2025
Dengan adanya jadwal penyaluran bansos PIP yang terstruktur ini, siswa dan orang tua dapat mengantisipasi waktu pencairan bansos agar tetap waktu.