Penyaluran kedua bansos tersebut akan dilakukan selama satu tahun penuh, dengan jumlah dana sebesar Rp3.000.000 paling banyak untuk bansos PKH, dan sebesar Rp2.400.000 untuk bansos BPNT.
Cek Saldo Bansos PKH
- Melalui Aplikasi Cek Bansos: Aplikasi ini tersedia di Google Play Store dan App Store. Dengan aplikasi ini, anda bisa mengecek apakah anda terdaftar sebagai penerima Bansos PKH dan cek saldo yang akan disalurkan.
Baca Juga: Dana Bansos KJP Januari 2025 Sudah Siap Dicairkan, Cek Rekening Bank DKI Anda Sekarang!
- Kunjungi Kantor Pos atau Bank Penyalur: Jika anda sudah memiliki Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), anda dapat langsung mengecek saldo di kantor pos atau bank yang bekerja sama dengan program PKH dan BPNT.
- Kartu BPNT: Keluarga penerima yang menggunakan Kartu BPNT dapat mengecek saldo langsung di ATM atau mesin EDC di agen penyalur sembako.
Sementara itu, bagi KPM yang terdaftar dalam Data Tunggal Sosial Ekonomi (DTSE) dan belum mendapatkan KKS baru, anda bisa cairkan saldo melalui peralihan PT Pos Indonesia yang merupakan dana bansos susulan.
Penyaluran Bansos PKH dan BPNT tahap 1 2025 akan segera dimulai. Sebagai KPM, pastikan untuk memantau saldo dana dan informasi pencairannya agar anda bisa segera memanfaatkan bantuan tersebut.
Disclaimer: POSKOTA beritahu anda bahwa dana bansos PKH dan BPNT segera disalurkan untuk tahap 1 2025. Segera cek saldo dan tahapan pencairannya di sini. Perlu diingatkan, bahwa dana ini bukan saldo dana gratis dari aplikasi melainkan saldo dana yang akan diberikan dari pemerintah melalui program bansos.