POSKOTA.CO.ID - Tampilan chat bawaan di Instagram terbilang cukup sederhana. Berikut ini, tujuh cara mudah mengubah tema chat Instagram.
Secara default, tema hanya mengikuti pengaturan perangkat, seperti mode terang (light mode) atau gelap (dark mode).
Namun, tahukah Anda bahwa Instagram menyediakan fitur untuk mengganti tema chat agar lebih menarik dan sesuai dengan suasana hati Anda?
Fitur ini memungkinkan pengguna mempersonalisasi tampilan Direct Message (DM) dengan berbagai pilihan tema yang menarik.
Mulai dari warna bubble chat, latar belakang, hingga suasana yang menggambarkan mood atau event tertentu, semuanya bisa diubah dengan mudah.
Baca Juga: Cara Mudah Menyembunyikan Status Online di Instagram Tanpa Aplikasi Tambahan
Apa Itu Tema Chat Instagram?
Tema chat Instagram adalah fitur kustomisasi gratis yang dirancang untuk mengubah tampilan obrolan Anda di DM.
Dengan fitur ini, Anda tidak hanya bisa memilih warna bubble pesan, tetapi juga mendapatkan pengalaman chat yang lebih hidup dan menyenangkan.
Misalnya, tema spesial untuk perayaan ulang tahun, momen romantis, hingga event musiman seperti Natal atau Halloween.
Selain itu, Instagram terus memperbarui koleksi tema mereka, sehingga pengguna bisa menikmati tema baru yang relevan dengan tren atau peristiwa terkini.
Hal ini menjadikan obrolan Anda di Instagram tidak hanya tempat bertukar pesan, tetapi juga media untuk mengekspresikan kreativitas dan suasana hati.