Cara Mengatasi HP Oppo dengan Layar Mati Tapi Masih Bergetar

Kamis 09 Jan 2025, 06:14 WIB
Panduan untuk mengatasi HP Oppo dengan layar mati namun tetap bergetar, terapkan solusi ini tanpa perlu membuka perangkat. (Sumber: Pexels)

Panduan untuk mengatasi HP Oppo dengan layar mati namun tetap bergetar, terapkan solusi ini tanpa perlu membuka perangkat. (Sumber: Pexels)

Tekan dan tahan secara bersamaan tombol Volume Atas, Volume Bawah, dan Tombol Power. Setelah itu, sambungkan charger ke HP Anda.

Baca Juga: 3 Cara Ampuh Hapus Cache Aplikasi di HP Android Anda

2. Tunggu Beberapa Detik

Tunggu sekitar 10 detik setelah semua tombol ditekan dan charger tersambung.

3. Lepaskan Tombol dan Charger

Setelah 10 detik, lepaskan semua tombol dan cabut charger dari HP Anda.

Perhatikan layar HP Anda, dan jika beruntung, logo Oppo akan muncul di layar, menandakan bahwa HP mulai menyala.

Jika cara ini berhasil, Anda dapat memastikan bahwa HP sudah dapat menyala kembali tanpa perlu membuka perangkat.

Jika Layar Masih Tidak Berfungsi

Setelah layar menyala, cek apakah layar sentuh (touchscreen) berfungsi dengan baik.

Jika layar menyala tapi touchscreen tidak responsif, kemungkinan ada masalah dengan koneksi soket LCD.

Anda bisa membuka casing belakang HP, lepaskan soket baterai dan soket LCD, lalu pasang kembali soketnya dengan hati-hati. Setelah itu, coba nyalakan lagi HP Anda.

Baca Juga: Baterai Hp Anda Dijamin Aman dan Terjaga Menggunakan Beberapa Cara Ini, Simak Informasi Selengkapnya

Jika Masalah Belum Teratasi

Jika touchscreen tetap tidak berfungsi setelah langkah-langkah di atas, maka masalah mungkin ada pada konektor LCD yang kurang terhubung dengan baik.

Anda bisa coba membuka dan menyambungkan kembali soket LCD dan baterai, lalu pastikan semuanya terpasang dengan benar.

Menjamin Fungsi Normal Setelah Diperbaiki

Berita Terkait

News Update