POSKOTA.CO.ID - Pinjaman KUR Mandiri atau kredit usaha rakyat yang diberikan oleh Bank Mandiri sudah bisa diakses oleh pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).
Syarat untuk mengajukan pinjaman ini memiliki usaha yang sudah berjalan selama enam bulan, lalu memenuhi syarat administratif seperti melampirkan kartu tanda penduduk (KTP) dan surat ijin usaha.
Ada sejumlah kategori program KUR yang dapat diakses oleh pelaku UMKM, semisal KUR Super Mikro, KUR Mikro dan KUR Kecil.
Baca Juga: Pinjaman KUR Mandiri Rp10 Juta-Rp50 Juta, Berapa Angsuran yang Harus Dibayar Setiap Bulannya?
Dari ketiga program KUR yang tersedia di Bank Mandiri ini, hanya KUR Kecil yang harus menyertakan agunan atau jaminan seperti surat tanah, bangunan atau kendaraan bermotor.
Sebab pinjaman dari KUR Kecil mencapai nominal Rp100 juta - Rp500 juta. Sedangkan untuk KUR Mikro dari Rp10 juta sampai Rp100 juta dan KUR Super Mikro mulai dari Rp5 juta hingga Rp10 juta.
Fokus pembahasan artikel ini akan mengulas seputar informasi KUR Super Mikro dengan maksimal pinjaman Rp10 juta.
Baca Juga: Dukung Program Bansos Makan Bergizi Gratis, KUR Mandiri 2025 Dibuka untuk Sektor Pangan
Fitur KUR Super Mikro
Dari keterangan Bank Mandiri, jenis KUR Super Mikro memiliki limit kredit dari Rp5 juta hingga Rp10 juta.
Jangka waktu pinjaman ditentukan dengan kategori yang diajukan oleh calon debitur, semisal kredit modal kerja (KMK) yang memiliki tenor pinjaman selama tiga tahun.
Kemudian kategori lain adalah kredit investasi (KI) yang memiliki tenor pinjaman selama lima tahun.