Mudah! Begini Cara Mengatasi Layar HP Bergaris dan Berbayang Tanpa Mengganti LCD

Rabu 08 Jan 2025, 23:25 WIB
Cara mengatasi layar HP bergaris dan berbayang menggunakan aplikasi S Filter yang dapat diunduh dari Play Store. (Sumber: Pexels/Jakub Zerdzicki)

Cara mengatasi layar HP bergaris dan berbayang menggunakan aplikasi S Filter yang dapat diunduh dari Play Store. (Sumber: Pexels/Jakub Zerdzicki)

POSKOTA.CO.ID - Masalah layar HP yang bergaris dan berbayang sering kali mengganggu kenyamanan saat menggunakan ponsel.

Hal ini biasanya disebabkan oleh faktor eksternal, seperti ponsel yang terjatuh atau terkena air.

Meskipun banyak yang beranggapan bahwa masalah ini hanya bisa diatasi dengan mengganti LCD, sebenarnya ada cara yang lebih praktis dan hemat biaya untuk mengatasinya.

Dilansir dari kanal YouTube Tutorind, berikut adalah cara mengatasi layar HP yang bergaris dan berbayang menggunakan aplikasi tambahan yang dapat diunduh langsung melalui Play Store.

Baca Juga: Cara Ganti Nomor Hp BRImo Tanpa Harus ke Bank

Solusi ini tidak memerlukan keterampilan teknis dan bisa dilakukan sendiri di rumah.

Cara Mengatasi Layar HP Bergaris dan Berbayang

Inilah panduan langkah demi langkah untuk mengatasi masalah layar HP yang bergaris dan berbayang:

1. Unduh Aplikasi S Filter

Langkah pertama adalah mengunduh aplikasi S Filter dari Play Store.

Cari aplikasi tersebut dengan mengetikkan "S Filter" di kolom pencarian.

Pastikan Anda memilih aplikasi yang tepat, karena ada beberapa aplikasi dengan nama yang serupa.

2. Instal dan Buka Aplikasi

Setelah aplikasi berhasil diunduh, buka aplikasi tersebut. Anda akan diminta untuk menyetujui syarat dan ketentuan yang ada, klik "Agree" untuk melanjutkan.

Berita Terkait

News Update