Proses pengecekan ini melalui laman resmi cek bansos Kemensos. Berikut tahapannya:
- Masuk ke laman resmi cek bansos melalui link berikut http://cekbansos.kemensos.go.id/.
- Masukkan wilayah penerima manfaat dengan memilih provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa/kelurahan.
- Masukkan nama penerima bansos dan sesuaikan dengan data yang ada di e-KTP.
- Masukkan kode verifikasi yang ditampilkan pada layar.
- Klik “Cari Data” untuk melihat hasil pencarian.
Besaran Dana Bantuan Bansos PKH dan BPNT Tahun 2025
Penyaluran dana Bansos PKH dan BPNT kepada KPM berupa uang tunai yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Tentunya bantuan ini akan diberikan kepada setiap KPM yang telah memenuhi syarat penerima bantuan.
Jumlah bantuan yang akan diberikan disesuaikan dengan kategori masing-masing kelompok penerima manfaat.
Rincian Jumlah Dana Bansos PKH Tahun 2025
Berikut rincian dana bansos PKH pada tahun 2025:
- Balita (usia 0-6 tahun): Rp 750.000 per tahap atau Rp 3.000.000 per tahun.
- Ibu hamil dan masa nifas: Rp 750.000 per tahap atau Rp 3.000.000 per tahun.
- Siswa Sekolah Dasar (SD): Rp 225.000 per tahap atau Rp 900.000 per tahun.
- Siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP): Rp 375.000 per tahap atau Rp 1.500.000 per tahun.
- Siswa Sekolah Menengah Atas (SMA): Rp 500.000 per tahap atau Rp 2.000.000 per tahun.
- Lansia berusia 70 tahun ke atas: Rp 600.000 per tahap atau Rp 2.400.000 per tahun.
- Penyandang disabilitas berat: Rp 600.000 per tahap atau Rp 2.400.000 per tahun.
Rincian Jumlah Dana Bansos BPNT Tahun 2025
Pencairan dana Bansos BPNT kepada setiap KPM sebesar Rp.200.000 per bulannya atau sekitar Rp. 2,4 juta per tahun.
Demikian informasi yang tentunya penting bagi para KPM, mengenai cara cek status pencairan Bansos tahun 2025.
Bansos PKH dan BPNT yang tetap akan disalurkan pada tahun 2025, kepada NIK dan e-KTP yang berhak menerimanya.
Bagi masyarakat yang sudah tercatat sebagai KPM dan pernah menerima bantuan, akan segera kembali mendapatkan bantuan pada 2025 ini.
Sehingga, disarankan untuk selalu mengecek status penerima bantuan, agar memastikan terdaftar sebagai penerima bansos PKH dan BPNT tahun 2025.