Cara Cek Penerima Bansos PKH Januari 2025 dengan NIK KTP Lewat HP

Rabu 08 Jan 2025, 23:07 WIB
Ilustrasi cara cek penerima Bansos PKH Januari 2025 menggunakan NIK KTP melalui HP. (Instagram/@tinaastaris/modif Fani Ferdiansyah)

Ilustrasi cara cek penerima Bansos PKH Januari 2025 menggunakan NIK KTP melalui HP. (Instagram/@tinaastaris/modif Fani Ferdiansyah)

POSKOTA.CO.ID - Bantuan sosial (bansos) khususnya Program Keluarga Harapan (PKH), memegang peranan penting bagi keluarga kurang mampu di Indonesia.

Tahun 2025 ini, para penerima PKH membutuhkan cara yang mudah dan cepat untuk mengetahui status pencairan bantuan mereka.

Pengecekan bisa melakukan Nomor Induk Kependudukan (NIK) pada Kartu Tanda Penduduk (KTP) secara mandiri, salah satunya melalui handphone.

Untuk itu, cara cek bansos PKH Januari 2025 dengan NIK KTP sangat cocok bagi mereka yang terdaftar sebagai keluarga penerima manfaat (KPM).

Dengan menggunakan teknologi terkini, masyarakat kini bisa mengecek status bansos mereka melalui portal resmi atau aplikasi mobile yang telah disediakan oleh Kementerian Sosial (Kemensos).

Baca Juga: Dana Bansos PIP Rp450.000 hingga Rp1.800.000 Siap Cair Lagi di Tahun 2025 untuk Anak Sekolah, Cek Status Penyaluran Bantuannya

Hal ini bertujuan untuk memastikan proses pencairan bantuan lebih transparan dan efisien.

Selain itu, kemudahan ini membantu masyarakat merencanakan keuangan mereka dengan lebih baik.

Dikutip dari kanal INFO BANSOS, pada tahun 2025 penggunaan data lama dalam penerimaan bantuan sosial tidak lagi digunakan sebagai dasar.

Oleh karena itu, penerima bantuan sosial di tahun 2024, seperti PKH, BPNT, bantuan tunai KIP, dan BLT, bisa saja dicoret dari daftar penerima pada tahun 2025.

Pemerintah akan menggunakan data baru untuk menentukan penerima bantuan sosial.

DAPATKAN DISKON 2X SEHARI!! WAKTU TERBATAS! Shopee Live Diskon 2X Sehari, Jam 12 Siang & Jam 8 Malam! Potongan harga besar hanya di siaran langsung! Klaim vouchernya dan Belanja sekarang juga!

Berita Terkait

News Update