Masukkan kembali PIN baru untuk konfirmasi. Jika kedua input sesuai, sistem akan memproses pergantian PIN Anda.
8. Selesai
Setelah proses berhasil dilakukan, mesin ATM biasanya akan mencetak struk sebagai bukti pergantian PIN. Tekan tombol Tidak untuk mengakhiri transaksi, lalu ambil kartu Anda dari mesin ATM.
Dengan langkah-langkah mudah di atas, kini Anda bisa mengganti PIN KKS. Penggantian PIN ini dianjurkan dilakukan secara berkala sesuai anjuran Bank Indonesia untuk menjaga keamanan ATM Anda.
Demikian informasi cara mengganti PIN ATM pada KKS bansos, proses mudah ini bisa dilakukan secara mandiri. Namun, apabila ragu melakukannya sendiri, Anda bisa meminta bantuan pendamping sosial atau yang Anda percayai.