POSKOTA.CO.ID - Program Makan Bergizi Gratis (MBG) resmi dijalankan hari ini Senin, 6 Januari 2025 di melalui 190 titik Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG).
Program MBG ini merupakan salah satu janji kampanye Presiden RI Prabowo Subianto dan Wakil Presiden RI Girban Rakabuming Raka periode 2024-2029.
Hal itu disampaikan oleh Pelaksana Tugas Pit. Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Jakarta, Sarjoko mengatakan program MBG dilaksanakan secara bertahap sesuai dengan kesiapan SPPG.
“Kelompok sasarannya adalah siswa jenjang TK/PAUD, SD, SMP, SMA/SMK termasuk Madrasah. Pelaksanaannya secara bertahap dengan mempertimbangkan kesiapan SPPG,” kata Sarjoko kepada wartawan yang dikutip Poskota pada Senin, 6 Januari 2025.
Baca Juga: Ini Isi Aturan Lengkap Program Makan Bergizi Gratis di Pondok Pesantren
Pada tahap awal MBG ini, Provinsi DKI Jakarta memiliki empat titik SPPG untuk mealokasikan makanan bergizi ke setiap sekolah.
“Di awal Januari ini sementara ada empat SPPG yang sudah siap yaitu SPPG Halim, SPPG Susukan Ciracas, SPPG Palmerah dan SPPG Pulogebang Cakung.” katanya.
Pada hari ini empat SPPG itu menyajikan menu SPG untuk 12.054 siswa penerima manfaat dengan rincian, SPPG Halim sebanyak 8 sekolah, SPPG Ciracas sebanyak 9 sekolah, SPPG Palmerah sebanyak 11 sekolah dan SPPG Pulogebang sebanyak 13 sekolah.
Dikatakan, dalam pelaksanaan MBG ini, pihaknya pun memberikan pembinaan kepada kepala sekolah dan guru dalam melaksanakan MBG.
Baca Juga: Kemenag Keluarkan Aturan Tentang Program Makan Bergizi Gratis di Lingkungan Pesantren
Hal itu dimaksudkan untuk memastikan pelaksanaan program tersebut berjalan dengan lancar.