Erick Thohir Tepis Isu Mafia Bola dan Tekanan Exco PSSI dalam Pemecatan Shin Tae-yong

Senin 06 Jan 2025, 14:24 WIB
Potret pelatih Shin Tae-yong yang resmi dipecat oleh PSSI dari Timnas Indonesia. (Foto: Instagram@shintaeyong7777)

Potret pelatih Shin Tae-yong yang resmi dipecat oleh PSSI dari Timnas Indonesia. (Foto: Instagram@shintaeyong7777)

POSKOTA.CO.ID - PSSI telah resmi menyudahi kerja sama dengan pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong (STY) pada Senin, 6 Januari 2025.

Dalam konferensi persnya, Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengumumkan jika Timnas Indonesia kini tidak lagi dilatih oleh STY.

Shin Tae-yong telah melatih skuad garuda sejak 2019 dan membawa berbagai prestasi untuk Indonesia, salah satunya adalah kembali berpentas di Piala Asia 2023.

Selain itu, Timnas Indonesia juga lolos dalam putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026. Dari prestasi yang ditorehkan tersebut, tentu saja ranking FIFA untuk Indonesia melonjak.

Baca Juga: PSSI Pecat Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia, Pelatih Baru Segera Diumumkan

Semula berada di peringkat 176 dan sekarang berhasil naik ke peringkat 144 di tahun 2024. Hal ini menjadi tanda bahwa performa dari Timnas Indonesia baik dan efektif.

Saat ini, skuad garuda tengah melakoni babak kualifikasi Piala Dunia 2026 dan sedang dalam kondisi positif di mana Indonesia berada di peringkat ketiga dalam klasemen kualifikasi grup C.

Untuk lolos secara otomatis, Indonesia perlu menyalip Australia yang berada di peringkat kedua. Pertandingan terdekat Timnas Indonesia di babak kualifikasi Piala Dunia 2026 ini akan berlangsung pada 20 Maret melawan Australia dan 25 Maret 2025 melawan Bahrain.

Baca Juga: PSSI Resmi Pecat Shin Tae Yong, Erick Thohir: Pelatih Pengganti Diumumkan 12 Januari 2025

Tepis Adanya Tekanan dari Mafia Bola dan Exco PSSI

Pemecatan Shin Tae-yong dari kursi kepelatihan Timnas Indonesia, sempat diisukan karena adanya tekanan dari mafia bola serta Exco PSSI.

Hal itu langsung ditepis oleh Erick Thohir dan mengatakan bahwa dirinya bukan pemimpin yang mudah ditekan.

Berita Terkait

News Update