Done Deal! Patrick Kluivert Bakal jadi Pelatih Timnas Indonesia Gantikan STY

Senin 06 Jan 2025, 19:21 WIB
Patrick Kluivert, calon pelatih baru Timnas Indonesia. (Sumber: X/@FabrizioRomano)

Patrick Kluivert, calon pelatih baru Timnas Indonesia. (Sumber: X/@FabrizioRomano)

Meski menjadi sosok terkenal saat menjadi punggawa Timnas Belanda, lantas bagaimana karir kepelatihan seorang Patrick Kluivert?

Dari CV yang dimilikinya, Patrick Kluivert sebenarnya masih minim pengalaman ketimbang STY yang baru saja dipecat PSSI.

Meski dirinya sempat menjadi asisten pelatih Timnas Belanda di bawah arahan Loius van Gaal, Patrick Kluivert belum mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya saat menjadi pelatih kepala.

Baca Juga: Shin Tae Yong Resmi Dipecat, Ini Deretan Prestasi Timnas Indonesia di Bawah Asuhannya

Sebelumnya Kluivert pernah menjadi pelatih kepala untuk negara Curacao dan tampil di ajang Kualifikasi Piala Dunia round 2 di tahun 2021 dan kualifikasi Piala Dunia di tahun 2017.

Namun dilansir laman Transfermarkt, dua kali kualifikasi tersebut Patrick Kluivert selalu gagal untuk menembus PIala Dunia.

Hal ini menjadi perjudian besar bagi PSSI jika memang benar akan merekrut Patrick Kluivert menjadi pelatiha Timnas Indonesia penerus STY untuk lolos ke Piala Dunia 2026.

Selain itu, catatan terakhirnya saat melatih klub Turki, Adana Demirspor juga minor dimana tim tersebut sekarang berada di posisi degradasi.

Lantas apakah benar Patrick Kluivert akan dipilih Erick Thohir bersama PSSI menjadi pelatih Timnas Indonesia yang baru. Jawabannya akan hadir di tanggal 12 nanti pada konferensi pers yang dijanjikan Erick Thohir.

Berita Terkait

News Update