POSKOTA.CO.ID – iPhone 16 Pro Max hadir sebagai smartphone premium terbaru dari Apple, menggabungkan teknologi canggih, desain elegan, dan performa tinggi.
Dengan dukungan jaringan 5G, layar berkualitas terbaik, dan peningkatan signifikan di sektor fotografi serta chipset, perangkat ini menawarkan pengalaman yang luar biasa.
Dirancang untuk memenuhi kebutuhan pengguna modern, iPhone 16 Pro Max juga hadir dengan kapasitas memori beragam dan pilihan warna elegan, menjadikannya pilihan ideal untuk personal maupun profesional.
Berikut adalah spesifikasi lengkap iPhone 16 Pro Max yang wajib Anda ketahui!
Baca Juga: Panduan Memilih Handphone dengan Spesifikasi Gaming Terbaik, Pengalaman Bermain Tanpa Lag
Spesifikasi iPhone 16 Pro Max
iPhone 16 Pro Max sudah mendukung jaringan dari GSM hingga 5G, sehingga koneksi internet dijamin cepat.
Untuk bodi, iPhone 16 Pro Max memiliki dimensi 163 x 77.6 x 8.3 mm dengan berat 227 gram serta dibekali dengan Glass front (Corning-made glass), glass back (Corning-made glass), titanium frame (grade 5).
Bagian display, smartphone dari Apple ini menggunakan layar LTPO Super Retina XDR OLED, 120Hz, HDR10, Dolby Vision, 1000 nits (typ), 2000 nits (HBM) berukuran 6,9 inch dan resolusi mencapai 1320 x 2868 pixels.
Layar iPhone 16 Pro Max juga sudah dilindungi dengan ceramic shield glass (2024 gen).
Untuk platform, seri iPhone 16 Pro Max menggunakan iOS 18 dengan chipset A18 Pro, CPU Hexa-core (2x4.05 GHz + 4x2.42 GHz), serta diperkuat dengan GPU Apple GPU (6-core graphics).
Baca Juga: Spesifikasi Honda U-Go, Motor Listrik Canggih, Harganya Cuma Segini