Respons Farhat Abbas soal Uang Donasi Rp1,3 Miliar Dialihkan ke Korban Bencana Alam di NTT

Minggu 05 Jan 2025, 20:11 WIB
Farhat Abbas menanggapi terkait uang donasi Agus Salim yang diberikan kepada korban bencana alam di NTT. (Sumber: Tangkap Layar YouTube/Intens Investigasi)

Farhat Abbas menanggapi terkait uang donasi Agus Salim yang diberikan kepada korban bencana alam di NTT. (Sumber: Tangkap Layar YouTube/Intens Investigasi)

“Saya berani taruhan tidak ada satu orang pun yang bisa mengalihkan dana itu buat kepentingan siapapun selain kepentingan penerima manfaat, Agus,” ucapnya.

Ia juga yakin uang donasi itu tidak akan diterima oleh masyarakat atau korban bencana alam di NTT Karena masih dalam permasalahan sengketa.

“Saya juga berani taruhan baik Gubernur, Bupati maupun masyarakat NTT tidak akan menerima dana limpahan yang lagi bersengketa saat ini diperuntukan untuk Agus,” pungkasnya.

Baca Juga: Kisruh Donasi Selesai, Uang Rp1,3 Miliar Agus Salim Dialihkan ke Korban Bencana Alam di NTT

Lebih lanjut, ia menyinggung soal adanya pihak-pihak yang sengaja ingin mempermainkan uang donasi Agus Salim. Farhat berharap pihak tersebut dapat segera disadarkan.

“Saya berharap Tuhan menyadarkan orang-orang yang tidak sadar juga, yang terus mempermainkan uang ini. Kayak suatu permainan kompetisi tidak ada habisnya,” tegasnya.

Berita Terkait

News Update