Berikut Tips Aman dan Mudah untuk Melakukan Backup Data di Android, Cek Selengkapnya!

Minggu 05 Jan 2025, 21:25 WIB
Tips aman dan mudah untuk melakukan backup data di android (Pinterest/Ipla Pages)

Tips aman dan mudah untuk melakukan backup data di android (Pinterest/Ipla Pages)

POSKOTA.CO.ID - Backup data adalah langkah penting bagi pengguna Android untuk menghindari risiko kehilangan data.

Ada berbagai metode backup yang bisa dipilih sesuai kebutuhan dan kemudahan pengguna.

Salah satu cara termudah adalah dengan memanfaatkan Google Drive, layanan penyimpanan cloud yang sudah terintegrasi dengan perangkat Android.

Tips Aman dan Mudah untuk Melakukan Backup Data di Android

Berikut adalah langkah-langkah melakukan backup data Android menggunakan Google Drive:

Baca Juga: Cara Mudah Menghapus Aplikasi Bawaan Hp Android

1. Pastikan Aplikasi Google Drive Terpasang

Pastikan Google Drive sudah tersedia di perangkat Android Anda. Biasanya, aplikasi ini sudah terinstal secara default. Jika belum, Anda bisa mengunduhnya melalui Google Play Store. Setelah terpasang, masuk ke aplikasi menggunakan akun Google Anda. Gunakan akun utama yang akan digunakan untuk menyimpan data backup.

2. Aktifkan Opsi Backup ke Google Drive

Buka menu Pengaturan di perangkat Anda, lalu cari opsi Akun dan Backup. Di dalam menu ini, pilih Backup data dan pilih Google Drive sebagai tujuan penyimpanan.

Aktifkan opsi Backup by Google Drive dengan menggeser tombol hingga menyala (biasanya berwarna biru). Kemudian, pilih akun Google yang akan digunakan. Jika Anda ingin memulai backup langsung, tekan tombol Back up Now.

3. Pilih Data yang Akan Dibackup

Berita Terkait

News Update