Alvin Lim Sebelum Meninggal Hendak Laporkan Densu Masalah Penggelapan Dana Bantuan

Minggu 05 Jan 2025, 17:10 WIB
Denny Sumargo dan Garry Julian siap berangkat ke NTT untuk menyerahkan dana donasi Agus Salim Rp1,3 miliar. (Sumber: Tangkap Layar YouTube/Intens Investigasi)

Denny Sumargo dan Garry Julian siap berangkat ke NTT untuk menyerahkan dana donasi Agus Salim Rp1,3 miliar. (Sumber: Tangkap Layar YouTube/Intens Investigasi)

POSKOTA.CO.ID - Pengacara Alvin Lim dinyatakan meninggal dunia pada hari ini, Minggu 5 Januari 2025.

Sebelum wafat, Alvin Lim berencana akan melaporkan Denny Sumargo alias Densus dalam unsur penggelapan dana bantuan.

Hal ini lantaran Densu, Novi dan lain-lain berencana menyalurkan dana bantuan hasil penggalangan dana untuk Agus Salim malah akan disalurkan ke korban bencana Gunung Meletus Lewotobi, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Keputusan ini diambil setelah melibatkan berbagai pihak, termasuk YouTuber Pratiwi Noviyanthi dan Denny Sumargo, Ketua Yayasan Rumah Peduli Kemanusiaan, Gerry Julian, serta kuasa hukum donatur, Pablo Benua.

Mereka sepakat bahwa dana tersebut akan lebih bermanfaat jika dialokasikan kepada korban bencana alam yang lebih membutuhkan bantuan segera.

Baca Juga: Innalillahi, Pengacara Alvin Lim Meninggal Dunia Hari Ini

Atas rencana itulah Farhat Abbas yang merupakan kuasa hukum Agus Salim hendak melapor bersama Alvin Lim

"Tadi malam, telepon-teleponan. Soal podcast Densu mau menyerahkan (uang donasi) Rp1,3 miliar ke NTT. Iya (soal donasi). Nanti mau dilaporkan terkait penggelapan," tegas Farhat Abbas kepada wartawan, Minggu 5 Januari 2025.

Diberitakan sebelumnya, kabar duka datang dari pengacara kondang yakni Alvin Lim yang meninggal dunia pada hari ini Minggu, 5 Januari 2025.

Alvin Lim meninggal dunia sekitar pukul 12.00 WIB seusai menjalani pengobatan rutin di salah satu rumah sakit di Tangerang.

Kabar meninggalnya Alvin Lim disampaikan langsung oleh sahabatnya, John Lbf melalui akun Instagram pribadinya.

Berita Terkait

News Update