Ketahui dalam Informasi Berikut ini Bagaimana Cara Buat Kartu KKS untuk Pencairan Dana Bansos

Sabtu 04 Jan 2025, 19:24 WIB
Berikut cara buat KKS agar dana bansos bisa dengan mudah dicairkan. (Sumber: Pinterest)

Berikut cara buat KKS agar dana bansos bisa dengan mudah dicairkan. (Sumber: Pinterest)

9. Bansos

-------

Dana Bantuan Sosial Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Rp400.000 kembali cair pada 2025 ini lewat kartu KKS.

Untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang sudah memiliki kartu KKS, Anda bisa cek langsung di rekening masing-masing apa saldo dana nya sudah masuk atau belum.

Simak dalam artikel berikut ini bagaimana cara untuk membuat KKS jika Anda belum memilikinya agar dana bansos dari pemerintah langsung cair.

Baca Juga: Berapa Besaran Saldo Dana Bansos PKH? Simak Rinciannya Berikut Ini!

Cara Buat KKS

Bagi yang belum memiliki kartu KKS dan ingin membuatnya, berikut cara yang bisa dilakukan.

Mendaftarkan diri sebagai KPM ke pemerintah terdekat seperti RT/RW atau langsung ke Kantor Kelurahan,

Setelah mendaftar, calon KPM akan mendapat surat pemberitahuan yang akan berisi teknis pendaftaran di tempat yang telah ditentukan.

Bawa seluruh persyaratan yang ada diatas dan data yang telah dilengkapi calon penerima kemudian akan diproses secara paralel oleh Himpunan Bank Milik Negara (HIMBARA), kantor kelurahan, dan kantor Wali kota/Kabupaten.

Setelah berhasil diverifikasi, nantinya KPM akan dibuatkan rekening bank dan akan diberi KKS.

Namun, ada persyaratan yang harus dipenuhi sebelum Anda membuat Kartu KKS, Yaitu:

  1. Memiliki KTP,
  2. Memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK),
  3. Memiliki Kartu Keluarga (KK),
  4. Memiliki Kode unik keluarga dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS)
  5. Memiliki surat pemberitahuan teknis pendaftaran KKS

Setelah semua persyaratan terpenuhi, maka Anda bisa langsung membuat kartu KKS dengan cara di atas.

Nantinya, pencairan dana bansos akan ditransfer langsung ke nomor rekening pemegang KKS melalui empat bank penyalur Himbara.

Empat bank penyalur Himbara tersebut yakni Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Mandiri, Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Tabungan Negara (BTN) dan Bank Syariah Indonesia (BSI).

Baca Juga: 9 Bansos dan Intensif Disalurkan Pada 2025, Ada Diskon Tarif Listrik PKH Hingga BPNT

Cara Cek Dana Bansos

Anda juga bisa cek saldo bansos yang masuk lewat rekening KKS tanpa harus pergi ke kantor cabang Bank atau mesin ATM. Ikuti cara berikut ini untuk cek pencairan lewat HP:

  1. Gunakan Aplikasi Mobile Banking: Gunakan aplikasi mobile banking dari bank yang mengeluarkan KKS Anda.
  2. Unduh dan Instal Aplikasi: Unduh dan instal aplikasi mobile banking dari bank yang sesuai (BNI Mobile Banking, Mandiri Online, BRImo, atau BTN Mobile Banking).
  3. Login ke Aplikasi: Buka aplikasi dan login menggunakan akun Anda.
  4. Pilih Menu “Informasi Saldo” atau “Cek Saldo”:
  5. Lihat Saldo bansos: Saldo bansos Anda akan ditampilkan di layar.

Itulah informasi mengenai cara membuat KKS bagi Anda yang belum memilikinya agar bisa langsung menerima pencairan dana bansos dari pemerintah jika sudah terdaftar. Semoga bermanfaat.

Berita Terkait

News Update