POSKOTA.CO.ID - Awal tahun 2025 menjadi momentum penting bagi pemerintah untuk menunjukkan komitmen nyata dalam meningkatkan kesejahteraan rakyat.
Dilansir dari kanal Youtube Medi Tutorial, pada tanggal 6 Januari 2025, empat program bantuan sosial unggulan akan disalurkan secara serentak untuk mendukung keluarga miskin dan rentan di Indonesia.
Program ini meliputi berbagai bantuan seperti Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), diskon listrik 50 persen, hingga Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa.
Dengan sistem Data Tunggal Sosial Ekonomi (DTSE), penyaluran bantuan dirancang lebih tepat sasaran untuk memastikan manfaatnya dirasakan langsung oleh masyarakat yang membutuhkan. Inilah langkah nyata pemerintah untuk memberikan harapan baru di awal tahun.
Dilansir dari kanal Youtube Medi Tutorial, berikut adalah rincian dari program-program unggulan yang akan direalisasikan.
1. Program Indonesia Pintar dan Bantuan Makan Bergizi Gratis
Program pertama yang akan direalisasikan adalah Program Indonesia Pintar (PIP). Bantuan ini dirancang untuk mendukung siswa-siswi dari keluarga prasejahtera agar dapat melanjutkan pendidikan tanpa hambatan finansial.
Siswa penerima bantuan PIP harus memenuhi beberapa kriteria, seperti memiliki Kartu Indonesia Pintar (KIP) dan rekening SimPel yang telah diaktifkan.
Bersamaan dengan PIP, pemerintah juga akan menyalurkan makanan bergizi gratis kepada peserta didik, ibu hamil, dan ibu menyusui yang terdaftar. Makanan ini bernilai sekitar Rp 10.000 hingga Rp 15.000 per hari.
Tujuan utama program ini adalah untuk meningkatkan gizi masyarakat sekaligus memastikan anak-anak mendapatkan nutrisi yang mendukung tumbuh kembang mereka.
2. Diskon Listrik 50 Persen
Sejak 1 Januari 2025, pemerintah mulai memberikan diskon tarif listrik sebesar 50 persen kepada masyarakat. Program ini berlaku selama dua bulan, yaitu Januari dan Februari 2025. Diskon ini menyasar 81,42 juta pelanggan rumah tangga dengan daya listrik maksimal 2.200 VA.