POSKOTA.CO.ID - Bagi yang belum tahu, begini cara mengajukan KUR BRI 2025 yang benar. Plafon pinjaman Rp10 juta untuk periode pertama, cek informasinya.
Di tahun 2025 in program Kredit Usaha Rakyat (KUR) akan kembali hadir untuk masyarakat demi mendapatkan modal usaha.
Program KUR ini diharapkan bisa membantu para pelaku usaha mendapatkan modal tambahan untuk mengembangkan usahanya.
KUR bisa didapatkan dari berbagai lembaga pemerintah seperti bank pemerintah, bank umum swasta, bank pembangunan daerah (BPD), perusahaan pembiayaan, dan koperasi simpan pinjam (KSP).
Baca Juga: Cara Cairkan Saldo Dana KUR BRI Rp50 Juta, Daftar Pakai E-KTP Anda
Diantaranya beberapa bank penyalur KUR pemerintah seperti BRI, Bank Mandiri, BNI, BTN, BCA, Bank Bukopin, Bank Maybank Indonesia, Bank Sinarmas, Bank Permata, BTPN.
Nah di setiap bank maka persyaratan yang diperlukan berbeda-beda sesuai kebijakan yang telah ditetapkan.
Misalnya untuk KUR BRI, para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah diprioritaskan mendapatkan KUR sebagai tambahan modal setelah melalui proses verifikasi kelayakan oleh pihak bank.
Jika lolos dalam prosedur verifikasi data, maka pihak BRI akan memberikan limit pinjaman dan cair setelah melakukan akad.
Baca Juga: Syarat Pengajuan KUR Bank Mandiri 2025 Rp50 Juta Pakai KTP dan KK, Berikut Simulasi Angsurannya
KUR BRI 2025 Plafon Rp10 Juta
Jadi ada beberapa jenis KUR yang tersedia bisa didapatkan masyarakat. Akan tetapi untuk pengguna baru, plafon pinjaman yang diberikan maksimal adalah Rp10 juta.