Cara Agar Lokasi dan Nomor HP Anda Tidak Bisa Dilacak Orang Lain

Sabtu 04 Jan 2025, 13:53 WIB
Cara Agar Lokasi dan Nomor HP Tidak Bisa Dilacak. (Sumber: Pixabay/@albersHeinemann)

Cara Agar Lokasi dan Nomor HP Tidak Bisa Dilacak. (Sumber: Pixabay/@albersHeinemann)

POSKOTA.CO.ID - Saat ini, dengan teknologi yang semakin berkembang, melacak lokasi atau keberadaan seseorang melalui ponsel menjadi sangat mudah.

Banyak aplikasi seperti WhatsApp dan Google Maps yang memungkinkan orang lain untuk mengetahui lokasi kita hanya dengan nomor HP atau melalui aktivitas di aplikasi tersebut.

Namun, jika Anda lebih mengutamakan privasi dan ingin menghindari pelacakan tersebut, ada beberapa langkah sederhana yang bisa Anda ikuti.

Artikel ini akan memberikan tutorial lengkap tentang cara agar nomor HP atau lokasi Anda tidak dapat terlacak oleh orang lain, sehingga privasi Anda tetap terjaga dengan aman.

Baca Juga: Cara Lacak Hp iPhone yang Hilang, Mudah dan Aman!

Langkah-Langkah Menjaga Privasi di HP Android

Dilansir dari kanal Youtube tsrChannel777, berikut ini adalah langkah-langkah yang dapat Anda lakukan untuk memastikan bahwa nomor HP dan lokasi Anda tidak dapat dilacak oleh orang lain, khususnya melalui aplikasi seperti Google Maps, WhatsApp, dan lainnya.

1. Menonaktifkan Pelacakan Lokasi di Google

Langkah pertama adalah mengatur setelan privasi di akun Google Anda. Berikut adalah langkah-langkah untuk menonaktifkan pelacakan lokasi:

  • Masuk ke Setelan Google:
    Buka Setelan di ponsel Android Anda. Pilih Google dan kemudian pilih akun Google yang biasa Anda gunakan.
  • Kelola Akun Google:
    Klik Kelola Akun Google Anda, lalu pilih tab Data & Privasi.
  • Nonaktifkan Aktivitas Web dan Aplikasi:
    Scroll ke bawah hingga Anda menemukan Aktivitas Web dan Aplikasi. Klik dan pilih opsi untuk menonaktifkan fitur ini. Ini akan mencegah Google melacak aktivitas web dan aplikasi Anda, serta lokasi yang Anda kunjungi.
  • Hapus Aktivitas yang Tersimpan:
    Setelah menonaktifkan pelacakan, Anda akan diberikan opsi untuk menghapus aktivitas yang sudah tersimpan. Pilih Nonaktifkan dan Hapus Aktivitas untuk menghapus riwayat lokasi dan aktivitas lainnya yang sudah tercatat.
  • History Lokasi dan YouTube:
    Langkah selanjutnya adalah menonaktifkan History Lokasi dan History YouTube. Pastikan kedua opsi ini tidak aktif. History YouTube mungkin tidak terlalu penting untuk privasi lokasi Anda, namun menonaktifkannya juga akan mengurangi jejak digital Anda.

2. Mematikan Berbagi Lokasi di Aplikasi WhatsApp

WhatsApp memungkinkan pengguna untuk berbagi lokasi secara langsung. Agar orang lain tidak bisa melacak lokasi Anda melalui WhatsApp, pastikan untuk mematikan fitur berbagi lokasi.

  • Nonaktifkan Lokasi di WhatsApp:
    Buka aplikasi WhatsApp dan masuk ke Setelan. Pilih Privasi, kemudian pilih Lokasi. Nonaktifkan opsi berbagi lokasi jika sebelumnya Anda pernah mengaktifkannya.

3. Menjaga Kerahasiaan Nomor HP

Berita Terkait
News Update