Kapan Bantuan Sosial PKH Januari 2025 Cair? Cek di Sini Kategori dan Status Penerimanya Pakai NIK KTP

Jumat 03 Jan 2025, 19:15 WIB
Cek jadwal pencairan PKH 2025, lihat prediksi penyalurannya di sini (Sumber: Pinterest)

Cek jadwal pencairan PKH 2025, lihat prediksi penyalurannya di sini (Sumber: Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Program Keluarga Harapan (PKH) tahap pertama di awal tahun 2025 diprediksi akan segera dicairkan dalam waktu dekat.

Saat ini banyak dari Keluarga Penerima Manfaat atau KPM yang masih mencari informasi resmi kapan bantuan tahap 1 akan disalurkan.

Lalu, berapa nominal yang bisa diterima oleh setiap KPM yang terdata sebagai penerima PKH 2025? Untuk Penyaluran PKH terbagi menjadi empat tahap dalam satu tahun atau setiap tiga bulan sekali.

Baca Juga: Pencairan Bantuan Sosial Awal Tahun 2025, Benarkah PKH dan BPNT Sudah Cair?

Bantuan disalurkan langsung ke rekening KKS melalui bank himbara atau PT Pos Indonesia. Kemensos belum memberikan informasi yang resmi dan valid untuk pencairan tahap pertama di Januari 2025.

Namun, dilansir dari channel Youtube 'Info Bansos' Bantuan PKH diprediksi akan dicairkan mulai tanggal 2 Januari 2025 atau bahkan di akhir bulan Januari hingga pertengahan Februari.

Untuk besaran nominal yang disalurkan pada PKH 2025 disesuaikan dengan komponen masyarakat yang telah ditentukan. Terdapat tujuh komponen yang berhak untuk menerima bantuan dari pemerintah melalui PKH 2025.

Berikut ini adalah daftar komponen dan rincian dana yang diterima setiap tahap penyalurannya.

Baca Juga: Cek Jadwal dan Syarat Penerima Bantuan Sosial BPNT dan PKH 2025

Kategori Penerima Bantuan Sosial PKH 2025

  • Penyandang Disabilitas Berat (Rp600.000 per tahap)
  • Lansia 70 Tahun ke Atas (Rp600.000 per tahap)
  • Ibu Hamil atau Nifas (Rp750.000 per tahap)
  • Anak Usia Dini (Rp750.000 per tahap)
  • Anak SMA (Rp500.000 per tahap)
  • Anak SMP (Rp375.000 per tahap)
  • Anak SD (Rp225.000 per tahap)

Bantuan tersebut disalurkan secara bertahap ke rekening KKS melalui bank BRI, BSI, Mandiri, dan BNI atau PT Pos Indonesia.

Untuk mengetahui status Anda terdata atau tidak sebagai penerima bantuan PKH 2025. Silahkan cek via laman resmi Kemensos. Ini caranya!

News Update