Syarat dan kriteria penerima diskon listrik 50 persen sebenarnya hanya dilihat dari sisi daya listriknya.
Pelanggan rumah tangga dengan daya listrik maksimal 2.200 VA bisa mendapatkan diskon ini.
Jadi, penerima diskon listrik 50 persen adalah yang dayanya sebagai berikut:
Baca Juga: PLN Beri Diskon Tarif Listrik 50 Persen Januari-Februari 2025, Simak Informasi Selengkapnya!
1. 450 VA
2. 900 VA
3. 1.300 VA
4. 2.200 VA
Mekanisme Pemberian Diskon:
1. Pelanggan Prabayar (Token Listrik): Diskon akan otomatis diterapkan saat pembelian token listrik.
2. Pelanggan Pascabayar: Diskon akan otomatis diterapkan pada tagihan bulanan.
Pelanggan tidak perlu melakukan registrasi atau pendaftaran khusus untuk mendapatkan diskon ini.
Sistem PLN akan secara otomatis menerapkan potongan harga sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan