AWAS! Ini 5 Ciri-Ciri HP Anda Sedang Disadap oleh Pinjol Ilegal

Jumat 03 Jan 2025, 08:38 WIB
Ciri-ciri HP Anda sedang disadap oleh pinjol ilegal. (Pexels)

Ciri-ciri HP Anda sedang disadap oleh pinjol ilegal. (Pexels)

POSKOTA.CO.ID - Pinjaman online (Pinjol) ilegal semakin marak beroperasi di Indonesia, dengan berbagai modus yang digunakan untuk menipu pengguna dan mengakses informasi pribadi.

Salah satu ancaman yang sering terjadi adalah penyadapan HP oleh aplikasi pinjol ilegal. Oknum pinjol seringkali menyusupkan aplikasi ke dalam perangkat korban tanpa sepengetahuan untuk menyadap.

Aplikasi tersebut biasanya berjalan di latar belakang, mengirimkan data pribadi, atau bahkan memanipulasi informasi untuk kepentingan oknum pinjol ilegal.

Oleh karena itu, sangat penting untuk mengenali ciri-ciri yang menunjukkan bahwa HP Anda sedang disusupi aplikasi jahat yang bertujuan mengeksploitasi data pribadi.

Dengan memahami tanda-tanda ini, Anda dapat mengambil langkah-langkah pencegahan yang tepat untuk melindungi privasi dan data pribadi dari penyadapan pinjol ilegal.

Baca Juga: SELAMAT Rekening BRI Anda yang Telah Diverifikasi Pemerintah Berhak Terima Saldo Dana Rp400.000 dari Subsidi BPNT 2024 

Ciri-ciri HP Disadap Pinjol

Berikut adalah lima ciri-ciri HP Anda sedang disadap oleh pinjol ilegal, seperti yang dikutip dari kanal YouTube Solusi Keuangan.

1. Kuota Internet Tiba-Tiba Cepat Habis

Salah satu ciri utama yang sering terabaikan adalah kuota internet yang cepat habis meskipun Anda merasa tidak ada aktivitas yang Anda lakukan.

Hal ini sering kali disebabkan oleh aplikasi atau script dari pinjol ilegal yang bersembunyi di perangkat Anda.

Jika merasa kuota internet Anda cepat habis meskipun tidak ada aktivitas browsing, streaming, atau download yang berat, bisa jadi perangkatsedang disadap.

2. HP Menjadi Panas Tanpa Aktivitas yang Jelas

Ciri kedua yang sering muncul adalah HP Anda terasa panas, padahal tidak ada aplikasi berat yang sedang berjalan atau aktivitas yang jelas.

Berita Terkait

News Update