Hapus Fitur Meta AI di WhatsApp dengan 3 Cara Ini, Tak Perlu Bingung!

Kamis 02 Jan 2025, 12:13 WIB
Gini cara hapus fitur AI di WhatsApp dengan 3 cara ini.(Poskota/Shandra)

Gini cara hapus fitur AI di WhatsApp dengan 3 cara ini.(Poskota/Shandra)

POSKOTA.CO.ID - Fitur Meta AI kini hadir di WhatsApp Indonesia, memberikan pengalaman baru bagi penggunanya. Asisten virtual canggih dari Meta ini pertama kali diluncurkan pada Juli 2024 dan kini mulai diperkenalkan secara bertahap untuk pengguna di Tanah Air.

Namun, meski menawarkan kecerdasan buatan yang mengesankan, banyak yang merasa terganggu dengan kehadiran fitur ini.

Apakah Anda salah satunya? Jangan khawatir! Berikut adalah panduan lengkap untuk menghapus fitur Meta AI dari WhatsApp agar Anda dapat kembali menggunakan aplikasi dengan nyaman.

Apa Itu Meta AI WhatsApp?

Baca Juga: 5 Cara Dapat Saldo DANA Gratis Jutaan Rupiah dari Meta AI WhatsApp, Auto Cuan!

Meta AI adalah asisten virtual berbasis kecerdasan buatan yang dirancang untuk membantu pengguna dengan berbagai tugas.

Fitur ini tersedia pada WhatsApp versi 2.24.23.78 untuk reguler dan versi beta 2.24.25.12.

Untuk mencobanya, Anda hanya perlu memperbarui aplikasi melalui Google Play Store atau App Store.

Namun, beberapa pengguna merasa fitur ini justru mengganggu aktivitas mereka. Lalu, bagaimana cara menghapusnya?

3 Cara Menghapus Fitur Meta AI di WhatsApp

1. Nonaktifkan Melalui Pengaturan WhatsApp

Langkah pertama yang bisa Anda coba adalah mematikan fitur Meta AI langsung dari pengaturan WhatsApp.

Baca Juga: Benarkah Meta AI WhatsApp Bisa Hasilkan Uang Gratis? Cari Tahu Lebih Banyak di Sini!

  • Buka aplikasi WhatsApp.
  • Ketuk ikon tiga titik di kanan atas, lalu pilih Setelan.
  • Masuk ke menu Privasi.
  • Jika tersedia, matikan opsi untuk fitur Meta AI atau asisten.

Jika opsi ini belum muncul, kemungkinan fitur tersebut belum tersedia sepenuhnya di perangkat Anda.

2. Laporkan ke Dukungan WhatsApp

Berita Terkait

News Update