POSKOTA.CO.ID - Pengguna internet kerap bertanya bagaimana cara klaim saldo DANA gratis ke dompet elektronik atau e-wallet menggunakan nomor WA atau WhatsApp. Yuk, simak di sini ulasannya.
Belakangan ini, cara dapat saldo DANA dari internet memang selalu menarik perhatian para pengguna.
Ini karena menghasilkan saldo gratis dengan memanfaatkan internet sangatlah mudah dan tidak memerlukan banyak syarat. Selain itu, menghasilkan uang dari internet juga terbukti kebenarannya.
Apalagi terdapat beragam cara menghasilkan uang dari internet yang bisa dicoba oleh pengguna. Salah satunya, yakni melalui link DANA Kaget.
DANA Kaget adalah fitur menarik di aplikasi dompet digital DANA yang memungkinkan pengguna untuk memberikan saldo gratis lewat sebuah link. Sementara, pengguna lainnya berkesempatan untuk klaim saldo tersebut.
Fitur ini sangat menarik karena pengguna bisa mendapatkan uang digital gratis hanya dengan satu kali klik tautan dan gambar amplop digital.
Untuk mendapatkan saldo DANA gratis dari cara ini pun sangat mudah. Pengguna hanya perlu mengunduh aplikasi DANA dan membuat akun menggunakan nomor WhatsApp yang masih aktif.
Setelah itu, pengguna sudah bisa langsung klik tautan dan klaim saldo di dalamnya apabila menemukannya dan kuota saldo masih ada.
Jika beruntung, saldo gratis yang tersemat di dalam tautan itu akan langsung cair ke akun pengguna setelah di-klaim.
Berikut ini panduan lengkap untuk dapat saldo DANA secara gratis dari tautan berhadiah hanya dengan menyambungkan nomor WA.