POSKOTA.CO.ID - Ada cara yang bisa kamu gunakan untuk memulihkan riwayat chat WhatsApp yang sudah dicadangkian.
Seperti diketahui, WhatsApp menjadi aplikasi perpesanan yang popular dan banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia.
Para pengguna smartphone tampaknya memiliki aplikasi WhatsApp sebagai media komunikasinya.
WhatsApp sendiri merupakan aplikasi bertukar pesan dan panggilan yang dapat diunduh secara gratis di Plays Store ataupun App Store.
Platform ini memungkinkan untuk mengirim dan menerima berbagai jenis media termasuk foto, video, hingga lokasi antarpengguna.
Di dalamnya terdapat berbagai fitur menarik yang disediakan oleh pihak WhatsApp demi kenyamanan pengguna.
Satu di antara itur tersebut ada yang memungkinkan pengguna untuk mencadangkan riwayat chat dan memulihkannya.
Berikut ini akan dibahas mengenai cara memulihkan chat WhatsApp sehingga dapat dibaca kembali.
Cara Memulihkan Chat WhatsApp
Perlu dicatat, sebelum memulihkan riwayat chat, pastikan terlebih dahulu bahwa kamu telah mencadangkan akun Google.
Setelah itu, kamu dapat mengecek cadangan tersebut dengan cara berikut ini.
- Buka aplikasi Google Drive
- Masuk ke akun Google kamu
- Ketuk Menu > Cadangan
- Cadangan akan muncul apabila kamu sudah menyimpannya di akun tersebut
Jika cadangan pesan WhatsApp sudah tersedia, kamu dapat segera memulai proses pemulihat chat.