POSKOTA.CO.ID - Tidak menutup kemungkinan bahwa akun Instagram Anda rentan disadap oleh orang lain, mengingat kini kejahatan siber tengah meraja lela di kalangan masyarakat luas.
Banyak oknum yang ingin melancarkan serangan seperti menyadap akun media sosial orang lain untuk meraih keuntungan pribadi.
Suatu akun Instagram yang berhasil disadap biasanya akan mengalami pencurian data, informasi penting penyalahgunaan akun, dan sebagaiknya yang bersifat merugikan.
Bahkan nama Anda dapat dinilai jelek oleh orang lain karena penyadap biasanya akan melakukan modus penipuan melalui mediamsosial Anda untuk memeras korban lainnya.
Hal tersebutlah yang sangat mengkhawatirkan sebagian besar orang apabila kejahatan siber tersebut masih marak terjadi hingga saat ini.
Tetapi tenang saja karena ada beberapa tips untuk menghindari masalah penyadapan Instagram yang dapat dilakukan oleh Anda.
Namun sebelum itu, ketahuilah ciri-ciri bahwa akun Instagram Anda telah berhasil disadap.
Ciri-ciri Akun Instagram Disadap
Ada sejumlah ciri-ciri akun Instagram Anda disadap oleh orang lain yaitu sebagai berikut:
- Tidak bisa masuk akun Instagram Anda
- Ada pesan terkirim ke teman di Instagram padahal Anda tidak pernah melakukannya
- Terjadi perubahan informasi pribadi
- Jumlah mengikuti mendadak naik
- Terdapat spam yang memenuhi halaman feed
Tips Agar Akun Instagram Tidak Disadap
Mengutip kanal YouTube makin Viral, ada beberapa tips yang dapat dilakukan untuk mengamankan akun Instagram agar tidak disasap orang lain, simak informasi selenkapnya berikut ini.
Tips Pertama
Amankan akun Instagram dengan fitur Pemeriksaan Keamanan. Berikut langkah-langkah yang dapat dilakukan:
- Buka akun Instagram
- Login akun Instagram Anda
- Masuk ke profil akun Instagram
- Klik garis tiga di pojok kanan atas
- Pilih ‘Pengaturan dan Privasi’
- Pilih ‘Pusat Akun’
- Pilih ‘Kata Sandi dan Keamanan’
- Klik ‘Pemeriksaan Kemanan’
- Pilih akun yang ingin diamankan
- Bisa buat kata sandi baru, tautkan akun dengan email aktif tambahkan nomor hp
- Selesai
Tips Kedua
Tips kedua adalah mengaktifkan autentikasi dua faktor dengan cara berikut imi:
- Login akun Instagram
- Klik menu profil
- Klik garis tiga di pojok kanan atas
- Masuk ke ‘Pengaturan dan Privasi’
- Buka ‘Pusat Akun’
- Klik ‘Kata Sandi dan Keamanan’
- Pilih akun yang ingin diamankan
- Klik ‘Autentikasi Dua Faktor’
- Klik ‘Mulai’
- Aktifkan semua metode keamanan Anda melalui Aplikasi Autentikasi, WhatsApp, dan SMS
- Selesai