Tak Jauh Dari Jakarta, Berikut Rekomendasi Destinasi Wisata di Bogor Cocok Dikunjungi Saat Libur Sekolah dan Tahun Baru 2025

Senin 30 Des 2024, 09:32 WIB
Tak Jauh Dari Jakarta, Berikut Rekomendasi Destinasi Wisata di Bogor Cocok Dikunjungi Saat Libur Sekolah dan Tahun Baru(Foto: Poskota/Ahmad Tri Hawaari)

Tak Jauh Dari Jakarta, Berikut Rekomendasi Destinasi Wisata di Bogor Cocok Dikunjungi Saat Libur Sekolah dan Tahun Baru(Foto: Poskota/Ahmad Tri Hawaari)

POSKOTA.CO.ID - Libur sekolah kini tak usah bingung mau pergi kemana. Apalagi malam pergantian tahun sudah didepan mata. 

Bagi kamu yang berada di Jakarta, berikut ada rekomendasi tempat liburan di Bogor tak jauh dari Jakarta.

Rekomendasi destinasi wisata ini tentu dapat memanjakan kamu dengan keindahan alamnya.  

Selain dekat dari Jakarta, tempat wisata ini tak akan merogoh kocek yang banyak. Meski tergolong murah, namun puas memanjakan mata dengan keindahan alamnya. 

Berikut rekomendasi wisata murah meriah di Bogor cocok dikunjungi saat libur tahun baru 2025 dan libur sekolah:

1. Museum Etnobotani

Kamu bisa ke Museum Etnobotani. Liburan sekaligus menambah ilmu di museum ini.

Museum Etnobotani menyajikan berbagai benda yang berkaitan dengan etnografi dan juga berbagai jenis tumbuhan yang menjadi koleksi museum.

  • Lokasi: Jl. Ir. H. Juanda, Paledang, Bogor
  • Jam operasional: 08.00-16.00 WIB
  • Biaya: mulai dari Rp5.000

2. Warso Farm

Buat kamu pecinta durian, ternyata di Bogor menyajikan tempat wisata kebun buah, termasuk buah durian. 

Warso Farm menawarkan tempat wisata berbagai jenis kebun buah. Kebun ini menawarkan pembelajaran tentang buah durian dan buah naga dan kamu juga bisa membelinya.

  • Lokasi: Jl. K.H. Halimi, Cipelang, Cijeruk, Bogor
  • Jam operasional: 07.00 – 17.00 WIB
  • Biaya: gratis

3. Taman Wisata Matahari

Taman Wisata Matahari menjadi rekomendasi wisata dengan fasilitas lengkap. 

Taman Wisata Matahari memiliki fasilitas waterpark, outbound dan lainnya. Sehingga Taman Wisata Matahari menjadi yang terlengkap di kawasan Puncak.

  • Lokasi: Jalan Raya Puncak km 77, Cilember, Cisarua, Bogor
  • Jam operasional: 08.00 – 16.00 WIB
  • Biaya: mulai dari Rp60.000

4. Taman Fathan Alesano 

Berita Terkait
News Update