Saldo Dana Bansos BPNT Rp800.000 Peralihan PT Pos Indonesia Kembali Cair, Cek Selengkapnya

Senin 30 Des 2024, 15:21 WIB
Saldo dana bansos BPNT prealihan PT Pos ke kartu KKS kembali dicairkan Rp800.000. (Pinterest)

Saldo dana bansos BPNT prealihan PT Pos ke kartu KKS kembali dicairkan Rp800.000. (Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Saldo dana bantuan sosial (bansos) Rp800.000 dari Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) peralihan PT Pos Indonesia kembali dicairkan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Akhirnya dana bantuan yang dinantikan KPM peralihan PT Pos ke Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) ini kembali dicairkan kepada KPM BPNT untuk alokasi November Desember 2024.

Dilansir dari sumber Youtube BungkasWae, KPM peralihan PT Pos yang kemarin sempat cair saldo Rp400.000 kini KPM ini kembali mendapatkan bantuan Rp800.000.

"BPNT peralihan PT Pos ya yang kemarin keluar Rp400.000 di kartu KKS sekarang keluar lagi sisanya Rp800.000." Dikutip dari Youtube BungkasWae.

Adanya bantuan ini, dapat dimanfaatkan KPM untuk menggunakan dana dalam membeli kebutuhan pangan atau sembako.

Jadwal penyaluran BPNT pada tahun 2024 ini diberikan terbagi menjadi enam tahapan.

Jadwal Pencairan BPNT 2024

Berikut jadwal pencairan BPNT 2024:

  • Tahap pertama: Januari dan Februari 2024.
  • Tahap kedua: Maret dan April 2024.
  • Tahap ketiga: Mei dan Juni 2024.
  • Tahap keempat: Juli dan Agustus 2024.
  • Tahap kelima: September dan Oktober 2024.
  • Tahap keenam: November dan Desember 2024.

Saat ini penyaluran dana BPNT sudah tiba pada tahap keenam alokasi November dan Desember 2024.

Penerima juga bisa mengecek status pencairan BPNT 2024 menggunakan NIK e-KTP melalui cara ini.

Cara Cek Status Penerima BPNT 2024

Berikut cara cek status penerima BPNT 2024:

  • Buka situs resmi Kementerian Sosial di https://cekbansos.kemensos.go.id/.
  • Masukkan detail lokasi tempat tinggal Anda, mulai dari desa hingga provinsi sesuai dengan KTP Anda.
  • Isi data diri Anda dengan benar sesuai KTP.
  • Klik tombol “Cari Data.”
  • Jika terdaftar, nama Anda akan muncul sebagai penerima Bantuan Sosial BPNT.

Demikian informasi terkait pencairan saldo dana bansos BPNT Rp800.000 peralihan dari PT Pos ke kartu KKS.

Berita Terkait

News Update