POSKOTA.CO.ID - Aplikasi dompet elektronik seringkali memberikan keuntungan melalui promosi yang diberikan seperti cashback dan potongan harga.
Tetapi pemberian keuntungan berupa saldo gratis juga bukan hal yang tak mungkin di lakukan.
Seperti fitur dari aplikasi dompet elektronik DANA yang memungkinkan pengguna untuk mendapatkan keuntungan.
DANA Kaget merupakan fitur yang memungkinkan pengguna untuk mendapatkan saldo gratis melalui link.
Link DANA Kaget yang beredar sudah terisi dengan sejumlah saldo yang bisa diklaim selama memiliki link.
Tips Mengetahui Keaslian Link DANA Kaget
Untuk klaim saldo gratis melalui cara ini, pengguna harus berhati-hati karena saat ini modus penipuan semakin beragam.
Perhatikan keaslian link DANA Kaget yang Anda terima melalui cara berikut ini:
1. Link DANA Kaget pasti selalu menggunakan format yang sama, jadi jika Anda menemukan link dengan format yang berbeda, Anda harus waspada. Ini contoh format linknya: https://link.dana.id/.
2. Bila Anda masih belum yakin dengan format link DANA Kaget, manfaatkan fitur dari aplikasi DANA yang dapat membantu pengguna.
Kunjungi fitur DANA Protection pada aplikasi dan masukkan link tersebut untuk dilakukan pengecekkan keaslian link.
Cara Klaim Saldo DANA Kaget
Ikuti cara klaim saldo DANA Kaget melalui sebuah link yang dapat diterapkan dengan mudah: