Syarat untuk Mendapatkan Saldo DANA Gratis Rp100.000 dari Link DANA Kaget, Nomor 1 Penting Diperhatikan

Minggu 29 Des 2024, 18:55 WIB
Ilustrasi syarat mendapatkan saldo dana dari link DANA Kaget. (DANA/Neni Nuraeni)

Ilustrasi syarat mendapatkan saldo dana dari link DANA Kaget. (DANA/Neni Nuraeni)

POSKOTA.CO.ID - Menghasilkan saldo dana gratis bisa dilakukan dengan cara mengklaim link DANA Kaget.

Namun ternyata, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh pemilik dompet elektronik DANA untuk mendapatkan hadiah saldo dana tersebut.

Bagi yang belum tahu, DANA Kaget adalah sebuah fitur dari aplikasi DANA yang memungkinkan untuk pengguna bisa saling berkirim hadiah saldo dengan cepat dan praktis melalui sebuah tautan atau link.

Saldo yang ada dalam tautan ini bervariasi mulai dari Rp10.000 - Rp100.000. Nominal dan penerima hadiahnya ditentukan oleh pemberi saldo.

Sehingga sifat dari link DANA Kaget ini terbatas dan pengguna mesti rebutan untuk mendapatkan hadiahnya.

Lalu, apa saja syarat yang harus dipenuhi oleh pengguna untuk mendapatkan saldo dana dari link DANA Kaget? Berikut ini penjelasannya.

Syarat untuk Mendapatkan Saldo Dana dari Link DANA Kaget

Ada beberapa syarat yang mesti dipenuhi oleh pengguna, antara lain:

  • Memiliki Akun DANA

Syarat pertama dan mutlak untuk mengklaim link DANA Kaget adalah memiliki akun DANA, karena fitur ini hanya bisa dibuka dan diakses oleh pemilik akun DANA.

Untuk membuat akun ini cukup mudah, Anda bisa mengunduh aplikasinya di Play Store atau App Store, kemudian melakukan pendaftaran dan melakukan verifikasi.

  • Koneksi Internet Stabil

Anda perlu memastikan jaringan internet stabil, jika koneksi Anda lancar akan lebih mempermudah untuk melakukan klaim link DANA Kaget.

  • Perangkat yang Mendukung

Gunakan perangkat seperti ponsel atau tablet yang kompatibel untuk mengunduh aplikasi DANA dan upayakan menggunakan versi terbaru.

  • Perhatikan Waktu Klaim

Berita Terkait

News Update