POSKOTA.CO.ID - Dunia hiburan dan publik tengah dihebohkan dengan kasus dugaan penipuan yang dilakukan oleh seorang komika terkenal, Fico Fachriza.
Fico Fachriza diduga telah melakukan penipuan kepada sederet rekan artis. Hingga saat ini, tak sedikit artis yang mengaku sebagai korbannya.
Hal itu terungkap seusai mantan anggota CJR, Teuku Ryzki atau Kiki mengunggah sebuah tangkapan layar isi pesan WhatsApp dengan Fico.
Kiki mengungkap modus komika tersebut dalam meminjam uang berdalih untuk keperluan darurat seperti mengurus jenazah ayah tirinya dan musibah kecelakaan mobil.
Unggahan itu pun akhirnya dipenuhi dengan pengakuan dari sederet artis yang mengaku juga sempat dikirimkan pesan yang sama oleh Fico termasuk Ernest Prakasa.
Tampak, Ernest juga mengaku telah dihubungi oleh adik dari Ananta Rispo itu dengan alasan yang sama untuk kerusakan kendaraan.
“Foto mobil ringsek masuk juga ke WA gw,” tulis Ernest yang dikutip Poskota pada Minggu, 29 Desember 2024.
Diketahui, dalam unggahan Kiki eks CJR itu menampilkan pesan dari Fico yang meminjam uang kepadanya untuk keperluan mengurus jenazah sang ayah tiri yang baru saja meninggal.
Kemudian, Kiki akhirnya transfer bantuan tersebut dan mengirimkan bukti kepada Fico dengan ikhlas untuk membantunya.
Namun, tak berapa lama komika yang sempat terlibat kasus narkoba itu meminjam uang kembali kepada Kiki dengan alasan yang berbeda yakni untuk kerusakan mobil karena kecelakaan.
Akhirnya kakak dai Fico, Rispo menghubungi Kiki untuk tidak memberikan uang pinjaman kepada adiknya yang ternyata sedang menipu. Hingga pinjaman yang kedua, Kiki tidak memberikannya.