Cara Menghapus Akun Instagram Sementara, Simak Tutorialnya

Minggu 29 Des 2024, 17:50 WIB
cara menonaktifkan akun instagram sementara. (pixabay/mediamodifier)

cara menonaktifkan akun instagram sementara. (pixabay/mediamodifier)

POSKOTA.CO.ID - Instagram merupakan platform aplikasi media sosial yang memungkinkan pengguna untuk bisa berbagi konten berupa foto atau video kepada teman, keluarga, dan pengikut.

Aplikasi ini menyediakan berbagai macam fitur seperti filter, reels, story, dan lainnya serta menjadi salah satu aplikasi terpopuler yang banyak digunakan warganet saat ini.

Aktivitas penggunaan Instagram setiap harinya juga sangat masif, sehingga kini menjadi salah satu aplikasi yang tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari.

Namun ada kalanya pengguna juga ingin sementara berhenti dari berbagai aktivitas yang ada di Instagram, maka dari itu mereka mencari cara untuk menonaktifkan akun sementara.

Alasan Menonaktifkan Akun Instagram

Ada banyak alasan yang melatarbelakangi pengguna ingin menonaktifkan akun dan berhenti bermain aplikasi Instagram, seperti:

1. Ingin istirahat dari media sosial: Penggunaan aplikasi yang berlebihan dapat berpengaruh kepada kesehatan mental dan produktivitas.

2. Fokus pada hal lain: Bisa jadi alasan untuk sementara bermain Instagram karena fokus dalam hal lain, seperti belajar atau bekerja.

3. Privasi: Beberapa orang mungkin ingin membatasi aktivitas dalam menyebarkan informasi pribadi mereka di Instagram.

4. Mengatasi masalah pribadi: Bisa jadi orang yang ingin menonaktifkan akun sementara karena mendapatkan cyberbullying atau masalah pribadi lainnya.

Cara Menonaktifkan Akun Instagram Sementara

Nah bagi kamu yang juga ingin menonaktifkan akun, sekarang ini bisa dilakukan dengan 2 cara yang mudah. Berikut ini penjelasan lengkapnya:

1. Melalui Aplikasi Instagram

  • Buka aplikasi Instagram dan masuk ke akun Anda.
  • Klik profil Anda (ikon orang) di pojok kanan bawah.
  • Ketuk ikon tiga garis horizontal di pojok kanan atas untuk membuka menu.
  • Pilih "Pengaturan".
  • Gulir ke bawah dan pilih "Pusat Akun".
  • Ketuk "Detail Pribadi".
  • Pilih "Kepemilikan dan kontrol akun".
  • Pilih "Penonaktifan atau penghapusan".
  • Pilih "Nonaktifkan akun sementara".
  • Masukkan kata sandi Anda dan konfirmasi penonaktifan.

2. Melalui Instagram Web

  • Buka browser web Anda dan kunjungi instagram.com.
  • Masuk ke akun Instagram Anda.
  • Klik ikon profil Anda di pojok kanan atas.
  • Pilih "Edit Profil".
  • Gulir ke bawah hingga Anda menemukan opsi "Nonaktifkan sementara akun saya".
  • Klik "Nonaktifkan sementara akun saya" dan ikuti petunjuk di layar.

Begitulah cara untuk menonaktifkan akun Instagram sementara. Ikuti tutorial di atas untuk sementara menghentikan akun dari aktivitas media sosial Instagram, semoga informasinya membantu.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Berita Terkait

Cara Kembalikan Akun Instagram Terkena Hack

Selasa 31 Des 2024, 10:27 WIB
undefined

Cara Menonaktifkan Akun IG Sementara di HP

Selasa 31 Des 2024, 17:22 WIB
undefined

News Update