Tak Perlu Khawatir! Begini Cara Stop Panggilan Spam Mengganggu

Sabtu 28 Des 2024, 14:26 WIB
Cara stop panggilan spam. (Pexels/George Dolgikh)

Cara stop panggilan spam. (Pexels/George Dolgikh)

POSKOTA.CO.ID - Panggilan spam atau spam call merupakan panggilan telepon yang terus menerus menghubungi ke handphone dan sangat mengganggu.

Saat ini terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan jika panggilan spam mengganggu Anda, yaitu dengan mengubah pengaturan.

Pengaturan telepon pada aplikasi serta mengubah pengaturan Whatsapp merupakan beberapa cara yang dapat dilakukan.

Jika handphone milikmu sudah dilengkapi dengan fitur canggih untuk mendeteksi panggilan spam, segera aktifkan sehingga tidak memerlukan aplikasi tambahan.

Cara Stop Panggilan Spam

Jika pengguna mengubah panggilan pengaturan, fitur tersebut dapat mendeteksi panggilan masuk.

1. Cara Ubah Pengaturan Whatsapp

Cara agar nomor tak dikenal tidak bisa menghubungi Whatsapp Anda tanpa memblokir adalah sebagai berikut:

  • Buka akun Whatsapp Anda
  • Klik titik tiga di pojok kanan atas
  • Pilih 'Pengaturan' atau 'Settings'
  • Lalu pilih 'Privasi'
  • Scroll layar hingga ke bawah
  • Klik pilihan 'Lanjutan'
  • Lalu aktifkan 'Blokir pesan dari akun tak dikenal"
  • Kemudian pilih 'Pemeriksaan Privasi'
  • Klik 'Pilih siapa yang dapat menghubungi Anda'
  • Kemudian aktifkan pilihan 'Bisukan penelepon tidak dikenal'

Dengan menggunakan cara-cara mudah di atas, nomor tak dikenal tidak dapat menghubungi Anda melalui pesan ataupun panggilan telepon akan dibisukan.

2. Cara Ubah Pengaturan Telepon

Cara yang bisa Anda lakukan untuk memblokir panggilan spam adalah dengan mengubah pengaturan telepon. Ikuti cara berikut ini untuk mengubahnya:

  • Buka aplikasi panggilan pada handphone
  • Pilih titik tiga pada bagian kanan atas
  • Kemudian pilih 'Pengaturan'
  • Terdapat pilihan 'ID pemanggil dan proteksi spam'
  • Aktifkan fitur tersebut
  • Setelahnya klik fitur tersebut
  • Kemudian aktifkan 'Blokir panggilan spam dan penipuan'

Anda bisa memilih pilihan untuk memblokir seluruh panggilan spam dan penipuan atau blokir panggilan yang memiliki risiko tinggi.

News Update