POSKOTA.CO.ID - Pencairan dana bansos BPNT Tahap ke-6 masih dicairkan di bulan Desember 2024 senilai Rp400.000. Cek informasi lengkapnya di sini.
Pemerintah terus menyalurkan dana bansos BPNT tahap keenam kepa KPM (Keluarga Penerima Manfaat) yang sudah tervalidasi datanya.
KPM (Keluarga Penerima Manfaat) dengan NIk KTP yang sudah terdaftar di DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) berhak mencairkan dana bansos BPNT.
Kini, penyaluran dana bansos BPNT masuk di tahap terakhir alokasi November - Desember 2024.
Dilansir dari YouTube CRAZZY CHANNEL, beberapa KPM dari berbagai wilayah masih mencairkan dana bansos Rp400.000 dari BPNT tahap keenam 2024 di rekening KKS (Kartu Keluarga Sejahtera) melalui bank penyalur.
Apa Itu BPNT?
BPNT adalah salah satu program bansos pemerintah yang ditujukan khusus untuk masyarakat yang berasal dari keluarga kurang mampu.
Dana bantuan ini diberikan dalam bentuk saldo yang bisa digunakan untuk membeli kebutuhan pangan harian para KPM.
KPM yang ingin mengetahui status pencairan dana bansos BPNT tahap ke-6 2024 ini, dapat langsung mengunjungi website resmi yang dibuat pemerintah sebagai berikut.
Cara Cek Status Pencairan BPNT 2024
1. Buka situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.
2. Masukkan provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, desa, sesuai domisili dan datta NIK KTP.
3. Isi kode captcha dengan benar.
4. Setelah itu, klik tombol 'Cari Data'
5. Situs akan menampilkan data penerima dan jadwal pencairan bansos.
Dengan informasi di atas, KPM dapat melakukan pengecekan status pencairan bansos BPNT November - Desember 2024 dengan mudah secara online.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.