Dalam chapter 907, kita melihat bagaimana sosok yang mirip dengan Shanks muncul untuk bertemu dengan Gorosei di Mary Geoise.
Dalam pertemuan itu, sosok mirip Shanks itu berkata bahwa hendak membicarakan bajak laut tertentu.
Kemudian, dalam chapter 1135, kita seperti melihat keterkaitan di balik semua ini. Apakah sosok yang mirip dengan Shanks ini sedang menindaklanjuti bajak laut tertentu?
Di sisi lain, kita juga sudah melihat bahwa Loki sudah berbicara dengan karakter tertentu yang bernama Mosa. Apakah ini artinya Loki merupakan bajak laut?
Kita masih harus menunggu secara lengkap dari chapter ini dengan harapan akan ada fakta lain yang dapat menjawab semua misteri ini. Chapter 1135 diperkirakan akan rilis pada 5 Januari 2025.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.