Istri Pertama Pak Tarno Sedih Lihat Suaminya Sakit tapi Masih Berjualan: Kasihan..

Jumat 27 Des 2024, 19:32 WIB
Ungkapan hati istri pertama Pak Tarno, Sariah saat melihat sang suami masih berjualan.(Tangkap Layar YouTube/Intens Investigasi)

Ungkapan hati istri pertama Pak Tarno, Sariah saat melihat sang suami masih berjualan.(Tangkap Layar YouTube/Intens Investigasi)

POSKOTA.CO.ID - Pesulap Pak Tarno saat ini terus menjadi sorotan seusai mendapatkan berbagai bantuan dari para selebritas Tanah Air.

Pasalnya, Pak Tarno kembali viral di media sosial seusai kedapatan tengah berjualan di depan sekolah dengan kondisi yang masih duduk di kursi rodanya karena stroke.

Hal tersebut akhirnya menuai atensi istri pertama Pak Tarno yang mengungkapkan kesedihannya saat melihat kondisi sang suaminya saat ini.

Melansir dari kanal YouTube Intens Investigasi, sang istri pertama Pak Tarno, Sariah mengaku sedih ketika tahu suaminya masih harus terus berjualan di tengah kondisi kesehatan yang tidak memungkinkan.

Ia mengaku melihat kondisi Pak Tarno saat ini hanya bisa memantau melalui tayangan televisi dan smartphone saja.

“Saya cuma bisa ngeliat dia di TV, HP dan YouTube aja,” kata Sariah yang dikutip Poskota pada Jumat, 27 Desember 2024.

Sebagai istri pertama, ia sangat prihatin melihat suaminya yang saat ini kondisi kesehatan semakin menurun.

Sambil menangis, Sariah mengaku tidak terima jika sang suami masih harus turun ke jalanan untuk berjualan.

“Saya enggak terima dia dibawa kemana-mana, jualan di sekolahan. Kasihan saya sama suami saya,” katanya.

Sariah juga mempertanyakan keberadaan uang donasi yang diberikan dari rekan-rekan artis termasuk Raffi Ahmad yang saat itu memberikan uang tunai.

Ia menduga jika uang donasi yang diberikan oleh orang lain itu digunakan untuk kepentingan pribadi istri muda, Dewi bukan untuk pengobatan Pak Tarno atau hal kebutuhan lainnya.

Berita Terkait
News Update