Cara Menemukan Aplikasi Play Store yang Hilang di HP Android

Jumat 27 Des 2024, 15:52 WIB
Temukan cara mudah mengembalikan aplikasi Google Play Store yang hilang di HP Android. (Pixabay/Vika_Glitter)

Temukan cara mudah mengembalikan aplikasi Google Play Store yang hilang di HP Android. (Pixabay/Vika_Glitter)

POSKOTA.CO.ID - Bagi pengguna HP Android, Google Play Store merupakan salah satu aplikasi yang paling penting untuk mengunduh berbagai aplikasi dan game.

Namun, terkadang Anda bisa saja mengalami masalah ketika aplikasi Play Store tiba-tiba hilang atau tidak muncul di layar utama HP.

Hal ini tentu akan menyulitkan kita dalam mengakses dan mendownload aplikasi baru.

Jangan khawatir, karena ada cara cara mudah untuk menemukan dan mengembalikan aplikasi Play Store yang hilang di HP Android Anda seperti dikutip dari kanal YouTube Syam Kapuk.

Langkah-Langkah Mengembalikan Google Play Store yang Hilang

Inilah langkah-langkah yang bisa Anda lakukan untuk mengembalikan Google Play Store yang Hilang di Hp android:

1. Buka Browser di HP

Pertama, buka aplikasi Google Chrome atau browser internet di HP Anda.

2. Cari Google Play Store

Pada kolom pencarian, ketikkan Google Play Store dan tekan enter. Setelah itu, buka situs resmi Play Store di link paling atas: play.google.com.

3. Periksa Apakah Play Store Terbuka

Jika aplikasi Play Store langsung terbuka, berarti aplikasinya tidak hilang, hanya tersembunyi saja.

Namun, apabila yang terbuka adalah situs web di browser, berarti aplikasi Google Play Store telah terhapus dari HP Anda.

4. Download Ulang Google Play Store

Untuk memulihkan aplikasi Play Store,  Anda bisa men-download ulang dari situs APK terpercaya.

Ada rekomendasi situs yaitu APKMirror karena sudah terbukti aman dan terpercaya.

5. Cari Google Play Store di APKMirror

Ketikkan Google Play Store APKMirror di kolom pencarian.

Setelah itu, buka situs APKMirror dan pilih versi Google Play Store yang sesuai dengan versi Android Anda.

Misalnya, jika HP Anda menggunakan Android 11, pilih versi yang kompatibel dengan Android 11.

6. Download APKMirror

Setelah menemukan versi yang sesuai, pilih Download APKMirror.

7. Install Aplikasi Play Store

Setelah berhasil diunduh, buka file APKMirror yang sudah didownload dan ikuti petunjuk untuk menginstal aplikasi Play Store.

Setelah itu, aplikasi Google Play Store sudah kembali terinstal di HP Android Anda.

Anda sudah bisa mulai mengunduh aplikasi seperti biasa. Hasilnya, Play Store yang hilang dapat dengan mudah dipulihkan.

Dengan mengikuti langkah-langkah  di atas, Anda dapat dengan mudah mengembalikan aplikasi Google Play Store yang hilang di perangkat HP Android Anda.

Jangan lupa untuk mengunduh dari situs terpercaya seperti APKMirror agar perangkat tetap aman.

Semoga informasi ini bermanfaat dan dapat membantu Anda yang sedang menghadapi masalah serupa.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait
News Update