Cara Gunakan Meta AI di WhatsApp Web dan Desktop, Hemat Waktu Chatting!

Jumat 27 Des 2024, 05:55 WIB
Cara menggunakan Meta AI di whatsApp web dan desktop. (Pinterest)

Cara menggunakan Meta AI di whatsApp web dan desktop. (Pinterest)

Meta AI telah mendukung berbagai bahasa, termasuk Bahasa Indonesia. Hal ini memungkinkan pengguna untuk berkomunikasi dengan lebih nyaman tanpa perlu khawatir tentang kendala bahasa. 

Dengan menggunakan Bahasa Indonesia, Meta AI dapat memahami dan memberikan jawaban yang relevan, sehingga pengguna tidak perlu repot menerjemahkan pertanyaan atau respons. 

4. Cocok untuk Obrolan Grup

Dalam obrolan grup, fitur Meta AI sangat bermanfaat, terutama untuk diskusi yang melibatkan banyak peserta. Anda hanya perlu menandai @Meta AI seperti saat men-tag teman, dan fitur ini akan aktif untuk memberikan respons. 

Keunggulan ini membuat komunikasi dalam grup lebih efisien dan produktif, terutama untuk grup kerja, komunitas, atau keluarga.

5. Dukungan untuk Multitasking

Dengan Meta AI, pengguna dapat melakukan multitasking dengan lebih mudah. Anda tidak perlu keluar dari aplikasi WhatsApp untuk mencari jawaban atas pertanyaan tertentu. 

Semua kebutuhan informasi Anda dapat diakses langsung dalam satu aplikasi, sehingga mengurangi waktu yang terbuang dan meningkatkan produktivitas.

Cara Menggunakan Meta AI di WhatsApp Web dan Desktop

Jika Anda tertarik mencoba fitur Meta AI di whatsApp web dan desktop, berikut panduan lengkap yang bisa diikuti selengkapnya.

  • Buka Halaman Obrolan di WhatsApp Web atau Desktop: Pastikan Anda sudah login ke akun WhatsApp melalui perangkat desktop atau browser.
  • Klik Logo Meta AI: Cari ikon Meta AI yang berbentuk lingkaran berwarna biru dan ungu di bagian atas halaman obrolan.
  • Setujui Syarat dan Ketentuan: Jika ini adalah kali pertama Anda menggunakan Meta AI, WhatsApp akan meminta Anda membaca dan menyetujui syarat serta ketentuan penggunaan fitur ini.
  • Mulai Bertanya atau Memberikan Perintah: Anda bisa memilih prompt yang disarankan atau langsung mengetikkan pertanyaan atau perintah di kolom chat. Misalnya, "Bagaimana cuaca hari ini?" atau "Beri rekomendasi restoran di dekat saya".
  • Kirim Pesan: Klik ikon send seperti biasa untuk mengirimkan pesan Anda ke Meta AI.

Setelah pesan terkirim, Meta AI di whatsApp web dan desktop akan merespons dalam waktu singkat dengan jawaban yang relevan dan informatif.

Mulailah gunakan Meta AI di WhatsApp Web dan Desktop untuk menghemat waktu dan meningkatkan pengalaman berkomunikasi Anda.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

Begini Cara Ubah Tema Chat WhatsApp

Jumat 27 Des 2024, 08:13 WIB
undefined

News Update