Bukan Cuma Eks Warga Kolong Tol, Penghuni Rusun Rawa Buaya Dijanjikan Pelatihan Kerja

Jumat 27 Des 2024, 10:53 WIB
Pj Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi saat mendampingi Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait saat membagikan sembako kepada warga rusun Rawa Buaya, Kamis, 26 Desember 2024 malam. (Poskota/Pandi)

Pj Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi saat mendampingi Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait saat membagikan sembako kepada warga rusun Rawa Buaya, Kamis, 26 Desember 2024 malam. (Poskota/Pandi)

POSKOTA.CO.ID - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta memastikan program pelatihan kerja ditujukan bagi seluruh warga penghuni Rusun Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat.

Program pelatihan kerja nantinya tidak hanya menyasar eks warga kolong Tol Angke Jakarta Barat, melainkan seluruh warga Rusun Rawa Buaya.

Hal itu ditegaskan Pj Gubernur Jakarta Teguh Setyabudi saat mendampingi Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait saat membagikan sembako kepada warga rusun Rawa Buaya, Kamis, 26 Desember 2024 malam.

"Bukan hanya pindahan dari kolong tol ya, tapi untuk semua warga di sini (Rusun Rawa Buaya) kami juga bisa berikan keterampilan sesuai dengan minat bakatnya, semuanya," kata Teguh disaksikan warga rusun.

Asisten Perekonomian dan Keuangan Setda DKI Jakarta, Sri Haryati mengatakan program pelatihan kerja bertujuan meningkatkan keterampilan. Diharapkan ketika sudah matang, bisa menjadi penghasilan.

"Jadi, kami punya program yang namanya Pusat Pelatihan Kerja Daerah. Itu kalau dulu namanya Balai Latihan Kerja, kebetulan di Jakarta Barat juga ada. Jadi, hampir di setiap wilayah kita punya," kata Tri di lokasi.

Program pelatihan kerja yang disiapkan di antaranya pelatihan memasak kue dan makanan lainnya untuk bisa dikembangkan menjadi sebuah usaha. Selain itu juga ada program keahlian lain seperti misalnya mengelas.

"Pelatihannya juga tidak hanya untuk secara teknis membuat kuenya, tetapi tadi bagaimana dia mengemas dengan baik, kemudian juga dengan sertifikasi dan lain-lain," ucap Tri.

"Jadi, sesuai arahan Pak Gubernur tadi, kami dari Pemprov bersama dinas-dinas terkait akan segera turun untuk memberikan pendampingan bagi warga Rusun Rawa Buaya," tambahnya.

Tri berujar nantinya warga yang mengikuti pelatihan akan dipilah sesuai dengan keahlian dan kemampuan mereka. Nantinya Pemprov Jakarta juga akan membantu terkait alat-alat yang dibutuhkan.

"Misalnya dia butuh blender, butuh kemasan, mixer, itu kita berikan juga. Nah nanti kalau mereka udah bisa, kita bantu juga mereka untuk bisa bazar (promosi)," tukasnya.

Berita Terkait
News Update