POSKOTA.CO.ID - Masalah hp yang lambat alias lemot bisa terjadi kapan saja. Pengguna ponsel perlu tahu cara mengatasi hp lemot ketika mengalami hal serupa.
Selain itu, hal ini juga penting diketahui agar pengguna tidak mudah mengambil jalan pintas dengan membeli hp baru.
Penyebab hp lemot memang biasanya karena usia pemakaian yang sudah lama sehingga turut menjadi alasan untuk ganti hp.
Hal ini membuat kinerja perangkat, sistem, memori, maupun baterai jadi tidak maksimal sehingga lemot.
Namun, terkadang ada penyebab yang cukup sepele dan menjadikan hp Anda lemot. Padahal, hal ini bisa disiasati dengan cara mengatasi hp lemot.
Cara Mengatasi Hp Android Lemot
Berikut ini beberapa cara mengatasi hp lemot yang dirangkum dari berbagai sumber.
1. Tutup aplikasi berjalan
Penyebab hp Android lemot bisa saja karena banyak aplikasi yang berjalan dalam satu waktu. Misalnya, Anda membuat aplikasi Instagram, WhatsApp, Twitter, Netflix, sampai YouTube secara bersamaan.
Hal ini membuat sistem operasi hp jadi bekerja ekstra sehingga lemot. Untuk itu, segera tutup aplikasi yang berjalan bersamaan. Lagi pula Anda tak bisa menggunakan banyak aplikasi sekaligus, bukan?
2. Restart hp
Cara mengatasi hp lemot yang paling sederhana adalah dengan melakukan restart hp. Anda bisa mematikan sejenak sistem operasi hp agar beristirahat, lalu baru dinyalakan lagi.
Cara ini dapat mengosongkan cache sehingga ketika dinyalakan pengoperasiannya jadi lebih lancar.
3. Hapus aplikasi tak berguna
Tak hanya menutup aplikasi berjalan, pengguna juga bisa menghapus aplikasi tak berguna untuk selamanya.