POSKOTA.CO.ID - Dua bantuan sosial (Bansos) yaitu Bantuan Pangan Non ini (BPNT) dan Program Keluarga Harapan (PKH) dari pemerintah melalui Kementerian Sosial akan segera cair di bulan Januari 2025.
Pencairan Bansos ini telah diinformasikan secara resmi melalui keterangan resmi di website Kemensos RI yang menyebutkan kedua bansos BPNT dan PKH dijadwalkan cair di bulan Januari 2025 mendatang.
Pemerintah memberikan bansos percepatan penyelenggaraan program kesejahteraan sosial guna mengantisipasi kenaikan PPN dan rencana pembatasan subsidi.
Bagaimana Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang sudah terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) akan segera mendapatkan bansos tersebut.
Catat bahwa bansos BPNT dan PKH ini diberikan kepada warga yang sudah terdata di DTKS, jadi tidak semua warga menerima bansos tersebut.
Berikut Ini Rincian Bansos BPNT dana PKH
1. Ibu hamil dapat Rp750.000 (3 bulan sekali cairnya)
2. Ibu dengan bayi 0-11 bulan dapat Rp750.000 (3 bulan sekali cairnya).
3. Disabilitas dapat Rp600.000 (setiap 3 bulan sekali cairnya).
4. Lansia dapat Rp600.000 (setiap 3 bulan sekali cairnya).
5. Anak SD Rp225.000 per tahap
6. Anak SMP Rp375.000 per tahap
7. Anak SMA Rp500.000 per tahap
8. Bansos BPNT Rp200.000 per bulan (pencairan 2 bulan sekali).
Sementara itu, bagi warga yang penasaran dirinya dapat bansos atau tidak, bisa cek dengan beberapa cara yang ada di bawah ini.
Cara Cek Penerima Dana Bansos BPNT dan PKH
1. Cek melalui situs resmi cek bansos Kemensos RI ke www.cekbansos.kemensos.go.id.
2. Bertanya kepada pendamping sosial atau operator pendamping sosial yang ada kelurahan/desa setempat.
Dua cara tersebut bisa anda lakukan sendiri atau bisa datangi kantor desa atau kelurahan setempat.
Sebab, penerima bansos harus wajib terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Dinas Sosial.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di google news dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.