Rumor Marvel MCU: Pertarungan Epik Hulk vs Wolverine Akan Segera Terwujud

Rabu 25 Des 2024, 12:06 WIB
Hulk dan Wolverine berhadapan dalam sebuah ilustrasi. Spekulasi tentang film Hulk vs Wolverine semakin menghangat di dunia Marvel. (Pinterest/John)

Hulk dan Wolverine berhadapan dalam sebuah ilustrasi. Spekulasi tentang film Hulk vs Wolverine semakin menghangat di dunia Marvel. (Pinterest/John)

POSKOTA.CO.ID - Rumor besar kini sedang beredar di kalangan penggemar Marvel: sebuah film yang mengangkat pertarungan antara Hulk dan Wolverine sedang dalam pengembangan oleh Marvel Studios.

Spekulasi ini sudah cukup lama terdengar, namun baru-baru ini, informasi terbaru semakin memperkuat dugaan bahwa film ini akan segera terwujud.

Melansir dari Comic Book Movie, Marvel Cinematic Universe (MCU) memang sudah meluncur pada tahun 2008, dan film The Incredible Hulk menjadi bagian dari awal mula perjalanan panjang MCU.

Meskipun film ini tidak sukses besar, ia tetap menjadi salah satu pionir dalam memperkenalkan karakter-karakter besar.

Namun, setelah film tersebut, masalah hak cipta dan perbedaan dengan pemeran utama Edward Norton membuat Hulk sempat dilupakan.

Namun, dengan kemunculan She-Hulk: Attorney at Law di tahun 2022, kita kembali mendengar nama Hulk, dan kabar mengenai kembalinya karakter ini semakin ramai dibicarakan.

Apalagi dengan rumor tentang film World War Hulk, yang mungkin baru akan muncul setelah Avengers: Secret Wars. Kini, muncul kabar yang menyebutkan bahwa Marvel Studios sedang mengembangkan sebuah film Hulk vs Wolverine.

Kabar ini datang dari sumber terpercaya di dunia scooper, @MyTimeToShineH, yang menyebutkan bahwa Marvel kini serius untuk membawa pertarungan ikonik ini ke layar lebar.

Namun, masih belum ada informasi lebih lanjut mengenai bentuk cerita yang akan diangkat. Apakah film ini akan mengambil latar belakang multiverse, dengan Hugh Jackman dan Mark Ruffalo kembali memerankan karakter mereka, atau mungkin film ini akan berfokus pada MCU pasca-Secret Wars?

Jika Marvel Studios memilih jalur multiverse, kita bisa saja melihat versi Wolverine yang baru, yang mungkin akan melibatkan pertemuan antara karakter ini dengan Hulk dalam konteks cerita asal-usul mereka, seperti yang pertama kali terjadi dalam komik The Incredible Hulk #180 pada tahun 1974.

Dalam komik tersebut, Wolverine yang bekerja untuk Department H pertama kali bertarung dengan Hulk.

News Update